Soroti Lampu Merah di Turunan Maut Lokasi Truk BBM Celaka, Fahri Hamzah: Pejabat yang Ijinkan Ini Sakit Jiwa!

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 18 Juli 2022 23:45 WIB
Jakarta, MI - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fahri Hamzah menyoroti adanya lampu lalulintas di pertigaan yang mana bila ke arah kiri maka ke arah CitraGrand Cibubur CBD, bila lurus ke arah Mekarsari. Sebab menurutnya, lampu merah disitu seperti memaksa pengendara, sebab ada turunan lurus yang mana jika ada pengendara melaju kencang maka tidak akan sempat mengerem kendaraannya itu. "Pekan lalu, hampir saja mobil saya kena. Lampu merah di situ memang maksa. Harus ada yang bertanggungjawab. Turunan lurus kencang tiba-tiba ada lampu merah ke arah perumahan baru. Pejabat yg ijinkan Ini yg sakit jiwa!," kata Fahri melalui tweetnya seperti dikutip Monitorindonesia.com, Senin (18/7) malam. Menyusul kecelakaan lalu lintas jelang lampu merah CitraGrand CBD Cibubur yang melibatkan truk BBM Pertamina dan sejumlah kendaraan roda dua dan empat, Senin (18/7/2022) sore itu, Ciputra Group akan segera mengusulkan penutupan lampu merah CitraGrand CBD Cibubur, di Jl Alternatif Transyogie, RT 01 RW 1 Kelurahan Jatirangga, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi. Dalam kecelakaan tersebut menyebabkan 11 orang meninggal dunia dan sejumlah korban lainnya luka-luka. [Ode]

Topik:

Fadli Zon Kecelakaan