Malam Ini, Bawaslu RI Lantik Anggota Bawaslu Kabupaten/Kota se-Indonesia

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 19 Agustus 2023 15:34 WIB
Jakarta, MI - Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) RI akan melantik seluruh calon anggota Bawaslu di seluruh Kabupaten/Kota nanti malam, Sabtu (19/8). "Diinformasikan bahwa hari ini, Sabtu 19 Agustus 2023 pukul 19.00 WIB bertempat di Hotel Pullman Central Parak, Jakarta Barat, Bawaslu akan melaksanakan pelantikan dan pengembalian sumpah/janji jabatan anggota Bawaslu/Panwaslih Kab/Kota periode 2023-2028 secara serentak," tulis informasi tersebut yang dikutip Monitorindonesia.com. Dalam informasi tersebut, diketahui bahwa acara pelantikan seluruh anggota Bawaslu Kabupaten/Kota se-Indonesia akan disiarkan langsung di akun media sosial Bawaslu RI. "Acara tersebut akan disiarkan juga secara langsung melalui kanal YouTube Bawaslu RI," jelas informasi tersebut. Sebelumnya, Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja, menjelaskan, tugas dan kewenangan Bawaslu Kabupaten/Kota saat ini dipegang oleh Bawaslu Provinsi. “Enggak ada kekosongan. Fungsi tugas dilaksanakan oleh Provinsi,” kata Bagja saat ditemui di Gedung Bawaslu RI, Jakarta Pusat, Jumat (18/8). Selain itu, Bagja mengungkapkan, ada beberapa Anggota Bawaslu di daerah yang telah diberhentikan oleh Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP). Hal itu juga menjadi problem bagi Bawaslu. “Ada juga misalnya tiga orang tidak bisa hadir, dua orang hadir. Tiga orang tidak hadir karena diberhentikan DKPP misalnya. Itu kan kosong jabatannya 3,” ungkap Bagja. Meski begitu, Bawaslu RI meminta kepada Bawaslu Provinsi untuk menggantikan tugas dari Bawaslu Kabupaten/Kota sampai dengan pengumuman dan pelantikan anggota Bawaslu Kabupaten/Kota periode 2023-2028. "Harus di take over sama Bawaslu Provinsi. Ada kayak gitu kejadian,” pungkas Bagja. (ABP)       #Bawaslu RI Lantik Anggota Bawaslu Kabupaten/Kota se-Indonesia