Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Jokowi Naik Nih, Berkat Polri?

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 25 Agustus 2022 21:34 WIB
Jakarta, MI - Hasil survei terbaru Indikator Politik Indonesia memperlihatkan tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada bulan Agustus 2022 naik tipis ke angka 65 persen. Semula, tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Jokowi pada Juli 2022 berada di angka 64,9 persen. Menurut Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi, naiknya tingkat kepuasan publik terhadap Presiden Jokowi ada korelasinya dengan kinerja Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam penanganan kasus Ferdy Sambo. “Jika dibedah, kepuasan publik terhadap kinerja Presiden jauh lebih tinggi di kelompok masyarakat yang percaya pada institusi Polri,” kata Burhanuddin saat memaparkan hasil survei bertajuk Persepsi Publik terhadap Kasus Sambo: Antara Penegakan Hukum dan Harapan Warga, Kamis (25/8/2022). Dalam paparannya, Burhanuddin pun merinci, dari 54,4 persen masyarakat yang mempercayai kinerja Polri, 84 persen di antaranya menyatakan puas dengan kinerja Presiden Jokowi. Begitupun dengan kelompok masyarakat yang kurang mempercayai kinerja Polri. Dari 39,1 persen masyarakat, 40,5 persen masyarakat puas dengan kinerja Presiden Jokowi. “Bahkan, dari 6,5 persen yang tidak menjawab terkait kepercayaan terhadap Polri, 53,5 persen di antaranya menyatakan puas dengan kinerja Presiden,” ungkapnya. Berdasarkan hasil survei tersebut, Burhanuddin pun berkesimpulan, penegakan hukum yang semakin baik turut melatari naiknya kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Jokowi.

Topik:

Jokowi Polri