Pemprov Malut Bakal Gunakan E-Katalog Konstruksi untuk Proses Tender

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 7 Juni 2024 18:26 WIB
Plt Kepala BPBJ Malut Farid Abdul Hasan (Foto: MI/RD)
Plt Kepala BPBJ Malut Farid Abdul Hasan (Foto: MI/RD)

Sofifi, MI - Pemerintah Provinsi Maluku Utara (Malut) mengundang para pelaku usaha yang bergerak di bidang konstruksi, untuk menghadiri Market Sounding  Katalog Elektronik Lokal Pekerjaan Konstruksi di Hotel Corner Palace, Ternate, Sabtu (8/6/2024).

“Dalam rangka mendukung  pelaksanaan Katalog Elektronik  Lokal Pekerjaan Konstruksi  di  Provinsi Maluku Utara, Biro Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ) mengundang para pimpinan perusahaan untuk menghadiri acara tersebut,” kata Plt Kepala BPBJ Malut Farid Abdul Hasan, di Sofifi, Jumat (7/6/2024).

Kegiatan ini, kata dia, dibuka untuk umum. Selain pelaku usaha konstruksi, pelaku-pelaku usaha lainnya juga bisa mengikuti acara tersebut. Tetapi, lebih dikhususkan kepada pelaku usaha di bidang konstruksi.

“Untuk itu, kami mengundang pimpinan perusahaan konstruksi untuk berpartisipasi dan menayangkan produk di Katalog Konstruksi Lokal Provinsi Maluku Utara,” harapnya. (RD)