PDIP Akui Tak Pusing Usung Kader di Pilkada Jakarta, Djarot: Stok Calon Pemimpin Kita Banyak

Dhanis Iswara
Dhanis Iswara
Diperbarui 16 Agustus 2024 2 jam yang lalu
Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Syaiful Hidayat (Foto: MI/Dhanis)
Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Syaiful Hidayat (Foto: MI/Dhanis)

Jakarta, MI - Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat, mengatakan bahwa partainya belum terpikirkan untuk mengusung Anies Baswedan sebagai calon gubernur Jakarta di Pilkada 2024.

Lantaran PDIP kata dia, merupakan partai ideologis yang memiliki banyak stok calon pemimpin bangsa. 

"PDI Perjuangan punya banyak stok calon-calon pemimpin yang kita siapkan untuk DKI Jakarta," kata Djarot di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/82024). 

Kendati begitu, persoalannya kata dia saat ini PDIP tak cukup kursi untuk mengusung salah satu kader terbaiknya maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta. 

"Tapi persoalannya selalu saya sampaikan bahwa kita masih kurang kursi," ujarnya. 

Lebih lanjut, Djarot memastikan, bahwa PDIP sebagai partai yang memiliki jati diri tak akan menukar prinsipnya untuk kepentingan politik kelompok tertentu pada Pilkada 2024.

"PDI Perjuangan punya prinsip bahwa kedaulatan rakyat tidak bisa diperjual belikan, kursi juga tidak bisa diperjual belikan, posisi PDI Perjuangan selalu bersama rakyat," pungkasnya.