KPAI Dorong Pemulihan Psikologi Siswa Selamat dalam Kecelakaan Maut di Bekasi

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 1 September 2022 08:20 WIB
Jakarta, MI - Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyampaikan duka mendalam kepada seluruh keluarga korban kecelakaan maut, truk kontainer yang menabrak tiang BTS di depan Sekolah Dasar (SD) Negeri Kota Baru II dan III di Jalan Sultan Agung km 28,5 Kelurahan Kota Baru, Bekasi Barat, Bekasi, Rabu (31/8) siang. Sebagaimana diketahui, korban meninggal paling banyak merupakan siswa sekolah dasar (SD). KPAI pun mendorong adanya pemulihan psikologi (trauma healing) peserta didik yang selamat dari kecelakaan tersebut. Terlebih anak-anak itu melihat kejadian teman-temannya ditabrak truk, bersimbah darah, dan lain-lain. "Anak-anak tersebut berhak mendapatkan pemulihan psikologi," kata Komisioner KPAI Retno Listyarti kepada wartawan, Rabu (31/8). KPAI juga mendorong perusahaan transportasi terkait untuk bertanggung jawab penuh terhadap rehabilitasi psikologis anak yang selamat serta memberikan santunan bagi para korban. Retno juga mengingatkan sekolah-sekolah yang berada di pinggir jalan harus mendapatkan perhatian khusus, terutama saat kedatangan dan kepulangan siswa. Apalagi, kata Retno, ini jenjang Pendidikan SD. Misalnya, membantu penyebrangan anak-anak yang akan berangkat atau pulang sekolah, bantuan bisa diberikan oleh petugas Dishub atau satpol PP atau Babinsa setempat. Retno menambahkan sekolah juga bisa membuat SOP. Misalnya, terkait dengan anak-anak yang belum dijemput wajib menunggu di dalam halaman sekolah. "Hal ini harus menjadi tanggung jawab bersama antar SKPD terkait di Pemerintah Kota atau Pemerintah Daerah. Semua ini dilakukan dalam upaya melindungi keselamatan peserta didik dan kepentingan terbaik bagi anak," pungkasnya. Sebagai informasi, total korban kecelakaan sejauh ini tercatat 33 orang. Sepuluh di antaranya meninggal dunia Berikut data korban kecelakaan tersebut. Data 10 Korban Tewas: 1. Abdul Muis Al Habsi (11) 2. Samsudin Baharsa (25) 3. Timo (59) 4. Ilham Agustus Saifullah (13) 5. Taufik (22) 6. Muryati (37) 7. Vidi Vidiyono (9) 8. Ridho Santoso (20) 9. Santoso Fauzi (33) 10. Nouval (8) Data 23 Korban Luka-Luka: 1. Eling (63) 2. Purwanti (58) 3. Marsiah (49) 4. Ahmad Sali (49) 5. Rojali (40) 6. Zefandra (8) 7. Fikri Faturahman (9) 8. Malika salsabila (12) 9. Ardina Sarefa (11) 10. lyas keanu (10) 11. Rinjani 12. Reza Alam Kusuma (10) 13. Ahmad Maulana (8) 14. M yusuf (7) 15. Farel (8) 16. Defa Anggi (11) 17. Fahira Saumi (11) 18. Maudy (11) 19. Jeje Gafatah (3) 20. Sari Marita (33) 21. M Rizky Pratama (12) 22. Fauzi Ahmad (10) 23. Dzilzian Langit Ramadhan (11)