Pemilu 2024, Bey Machmudin Nyoblos di Bandung

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 13 Februari 2024 07:47 WIB
Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin [Foto: YT/@SekretariatPresiden]
Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin [Foto: YT/@SekretariatPresiden]

Bandung, MI - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin memastikan akan menyalurkan hak pilih (coblos) pilpres dan pileg, dalam Pemilu 2024 yang akan berlangsung pada Rabu (14/2), di Jalan Garut, Kota Bandung.

"Saya (nyoblos), di Jalan Garut," kata Bey di Bandung, Senin (12/2).

Bey memilih untuk memberikan suara dalam Pemilu 2024 di Kota Bandung, tempat dirinya ditugaskan, sebagai penjabat gubernur saat ini.

Adapun Jalan Garut, merupakan kediaman ibunda Bey Machmudin, yang kebetulan berdekatan dengan kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat. 

Di mana awal menjabat sebagai Pj Gubernur Jabar, dirinya memilih tinggal di sana dibanding rumah dinas Gedung Pakuan. Sementara, sang istri Amanda dan anak-anaknya, akan menyalurkan hak pilih di Tangerang Selatan, Banten, tempat mereka bermukim.

Bey mengaku pihaknya tak bisa meninggalkan Kota Bandung, untuk memilih di Tangerang karena menjalankan tugas sebagai Pj Gubernur Jabar.

Saat pencoblosan, Bey mengaku dirinya akan ditemani oleh sang ibunda yang juga akan menyalurkan hak pilih. Kemudian seusai memberikan suaranya, Bey mengaku dia bersama Forkompinda Jabar akan berkeliling memantau situasi pemungutan suara.

"Nanti ditemani Ibu. TPS dekat KPU. Tapi setelah itu, saya akan langsung keliling," ujarnya.

Bey juga memastikan, dia hanya akan menyalurkan hak pilih untuk Pilpres dan Pileg DPR RI, karena aturan domisili, pihaknya tidak bisa memilih Pileg untuk DPRD Jabar dan Kota Bandung.