Soal Temuan 15 Senjata Api di Rumah Dito Mahendra, Ini Kata Mabes Polri

Aldiano Rifki
Aldiano Rifki
Diperbarui 17 Maret 2023 20:19 WIB
Jakarta, MI - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan dan menyita 15 pucuk senjata api dari berbagai jenis pasca menggeledah kediaman Dito Mahendra dalam perkara dugaan suap eks Sekretaris MA, Nurhadi, pada hari ini, Jum'at (17/3). Mabes Polri menyatakan senjata api milik Dito itu saat ini ditangani oleh pihak Polda Metro Jaya. "Silahkan ke PMJ (Polda Metro Jaya) ya, karena kss senpinya ditangani oleh Polda Metro Jaya," kata Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Divisi Humas Kepolisian Republik Indonesia, Kombes Nurul Azizah saat dikonfirmasi Monitor Indonesia, Jum'at (17/3)  malam. Diketahui, belasan senjata api milik Dito ditemukan KPK dengan berbagai jenis dari Glock hingga senjata laras panjang. "Lima pistol berjenis Glock, satu pistol S&W, satu pistol gimber micro, serta 8 senjata api laras panjang," kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri. Untuk itu, KPK menggandeng Polri untuk mengoptimalkan penggeledahan terhadap Dito di kediamannya. "Langkah KPK saat ini tentu sudah berkoordinasi dengan pihak Polri terkait dengan temuan senjata tadi 15 pucuk senjata yang ditemukan di tempat penggeledahan tadi," jelasnya. #Rumah Dito Mahendra
Berita Terkait