Anggota DPR Inisial AA dan RM Terseret Korupsi Pengadaan Sapi, Demokrat: Aboe Bakar Al Habsyi (AA) dari PKS? Atau Ahmad Ali (AA) dari NasDem?


Jakarta, MI - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyebut oknum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI berinisial AA dan RM diduga terlibat dalam kasus dugaan korupsi pengadaan sapi di Kementerian Pertanian (Kementan).
"Siapakah RM dan AA ini, kami masih menyampaikan secara inisial, artinya prosesnya masih dalam kerahasiaan kami," kata Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron kepada wartawan, Senin (13/11) malam.
Menurut Ghufron, pihaknya tidak akan mengungkapkan siapa inisial AA dan RM, sampai proses persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).
Terkait dua inisial nama itu, Sekretaris Departemen IV DPP Partai Demokrat Hasbil Mustaqim Lubis menyebutkan dua orang yang kemungkinan dimaksudkan berinisial AA. Yakni Aboe Bakar Al Habsyi (AA) dari PKS atau Ahmad Ali dari NasDem. Diketahui, saat ini kedua anggota DPR itu masih duduk di Senayan.
“Siapakah Inisial AA? Aboe Bakar Al Habsyi (AA) dari PKS? Atau Ahmad Ali (AA) dari Nasdem? Kita tunggu hasil akhirnya, kita minta @KPK_RI usut tuntas kasus ini,” harap Hasbil dalam cuitannya di X (Twitter) dikutip Monitorindonesia.com, Selasa (14/11).
Sementara RM, Kepala BPOKK DPP Insan Muda Demokrat Indonesia ini mengunggah gambar yang bertuliskan nama Rusdi Masse Mappasessu. Rusdi Masse merupakan anggota DPR RI yang sekaligus sebagai Ketua NasDem Sulsel. “Apakah beliau ini?,” tanyanya.
Adapun kasus ini pernah dilaporkan Gerakan Penyelamat Harta Negara Republik Indonesia (GPHN RI). Namun sempat terhenti penyelidikannya, lantaran ditutup mantan Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK yang telah ditarik kembali ke institusi asal yakni Irjen Karyoto selaku Kapolda Metro Jaya. (An)
Topik:
KPK DPR Korupsi Pengadaan SapiBerita Selanjutnya
Siapa Anggota DPR yang Terusik dengan Adanya KPK?
Berita Terkait

Usut Korupsi Kuota Haji, KPK Periksa Manajer Operasional AMPHURI Gugi Harry
58 menit yang lalu

KPK Periksa Direktur PT Hajar Aswad Mubaroq Retno Anugerah terkait Korupsi Kuota Haji
1 jam yang lalu

Tri Winarto, Direktur PT Firdaus Mulia Abadi Diperiksa KPK soal Korupsi Kuota Haji
1 jam yang lalu

Direktur PT Nur Ramadhan Wisata Mifdol Abdurrahman Diperiksa KPK soal Korupsi Kuota Haji
1 jam yang lalu