Ada Upaya Sistematis Ingin Jegal Firli Bahuri di KPK

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 10 April 2023 11:34 WIB
Jakarta, MI - Koordinator Siaga 98, Hasanuddin, menilai, ada upaya yang sistematis mengganggu kinerja KPK dalam melakukan pemberantasan korupsi di negeri ini. Dia menilai, ada pihak-pihak yang ingin mengincar kursi kepemimpinan KPK di periode selanjutnya. Sebab, merasa risih dengan pemberantasan korupsi yang dilakukn Firli Bahuri Cs. "Ada pihak yang juga mengincar posisi Pimpinan KPK yang tahun ini berakhir dan menganggap Pimpinan KPK saat ini sebagai batu sandungan," katanya kepada wartawan di Jakarta, Senin (10/4). Dia mengatakan, saat ini KPK sedang menghadapi badai persoalan, mulai perseteruan dengan Endar hingga isu soal kasus Formula E yang terkesan dipaksanakan. Di sisi lain, ada upaya untuk menjegal KPK. "Ini pertarungan memperebutkan KPK," jelasnya. Dia menyadari bahwa KPK saat ini sedang digoyang dengan berbagai isu. Sebab, banyak pihak ingin merebut kursi nomor satu di lembaa antirasuah itu. "Ada sekelompok orang, segolongan orang yang hendak merebut kembali KPK dengan berbagai cara," tandasnya. (ABP) #Jegal Firli Bahuri di KPK #Ada Upaya Sistematis Jegal Firli