Warga Pademangan Krisis Air Bersih, Heru Budi Janji Kirim Mobil Tangki Air

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 14 Juni 2024 19:08 WIB
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (14/6/2024). (Dok. Humas Pemprov DKI Jakarta)
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (14/6/2024). (Dok. Humas Pemprov DKI Jakarta)

Jakarta, MI- Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono berjanji pihaknya akan mengirimkan mobil tangki air untuk warga Pademangan, Ancol, Jakarta Utara, yang belakangan ini kekurangan air bersih. 

"Di sebelah mana (yang kekurangan air bersih)? Ya nanti saya perintahkan Dirut PAM Jaya (Direktur Utama Perusahaan Air Minum) agar kirim mobil tangki (air)," kata Heru kepada wartawan di Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (14/6/2024). 

Namun, lanjut Heru, sebelumnya Pemprov DKI melalui PAM Jaya telah mengirimkan mobil tangki air untuk warga Pademangan. Karena itu, pihaknya justru balik bertanya, apakah sampai hari ini warga masih kekurangan air atau sudah tercukupi. 

"Sampai hari ini masih? Kan sudah diatasi segera kan," ujar Heru dengan nada bertanya.

Menurut Heru, jika ada warga yang belum menerima pasokan air bersih, pihaknya mensinyalir hal itu terjadi karena proses pendistribusian airnya, yang tersendat mengingat adanya sejumlah proyek di wilayah Pademangan. 

"Mungkin ada beberapa lokasi yang memang proses penyambungan, proses di sana kan ada proses tol, ada beberapa (proyek). Tapi kan sudah ditangani kalau enggak salah kirim mobil tangki (air)," jelasnya.

Sebelumnya, puluhan warga berebut mengambil air bersih dari mobil tangki yang disediakan PAM Jaya di Jalan Ancol Barat Satu, Pademangan, Jakarta Utara, Rabu (13/6/2024). 

Untuk mendapat air bersih, warga harus berdesakan satu sama lain agar tidak kehabisan. Kata warga, sudah sejak enam hari mereka berburu air bersih, karena air PAM Jaya yang mengaliri rumah mereka mati. 

Warga mengaku lelah setiap hari berebut, dan mengangkut air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. Bahkan banyak warga akhirnya bertengkar, karena berebut air. (Sar)