Fadli Zon Sindir Pemerintah Soal Kenaikan Tarif BBM dan Listrik Lewat Chord Lagu

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 11 Juli 2022 20:50 WIB
Jakarta, MI - Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Fadli Zon menyindir keras soal kenaikan tarif Bahan Bakar Minya (BBM) dan listrik yang diputuskan pemerintah belum lama ini. Sindiran itu ia ungkapkan melalui akun Twitter pribadinya dengan mencontohkan chord lagu yang nadanya mirip dengan lagu ciptaan Saridjah Niung atau dikenal dengan sebutan Ibu Sud dengan judul "Naik-Naik Ke Puncak Gunung". Tak hanya itu, politikus partai Gerindra itu juga mempertanyakan kenaikan tarif BBM dan listrik itu menyengsarakan atau membahagiakan rakyat. "naik naik bbm naik, tinggi tinggi sekali …naik naik listrik pun naik tinggi tinggi sekali … kiri kanan kulihat saja banyak rakyat … (sengsara? bahagia?)," kata Fadli Zon melalui tweetnya seperti dikutip Monitorindonesia.com, Senin (11/7). Diketahui, subsidi BBM naik dari 6,1 juta KL menjadi 7 juta KL, LPG 3 kg naik dari 3 juta Mt menjadi 3,2 juta MT, dan listrik naik dari 37,5 juta pelanggan menjadi 38,5 juta pelanggan. Lalu, subsidi pupuk naik dari 3,8 juta ton menjadi 4,1 juta ton, perumahan naik dari 54,5 ribu unit menjadi 63,2 ribu unit, dan penyaluran KUR naik dari Rp123,3 triliun menjadi Rp171,5 triliun. [Ode]
Berita Terkait