Harta Kekayaan Kejari Bondowoso Puji Triasmoro Tersangka Suap

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 16 November 2023 22:01 WIB
Kejari Bondowoso Puji Triasmoro [Foto: Doc. Kajari Bondowoso]
Kejari Bondowoso Puji Triasmoro [Foto: Doc. Kajari Bondowoso]
Jakarta, MI - Kepala Kejaksaan Negeri (kejari) Bondowoso Puji Triasmoro ditetapkan sebagai tersangka suap, oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kamis (16/11) malam.  

Dia sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi, pengurusan perkara yang sedang ditangani oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Bondowoso.

Puji ditetapkan sebagai tersangka, bersamaan dengan Kasi Pidsus Kejaksaan Negeri Bondowoso Alexander Silaen, setelah KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di wilayah Bondowoso, Jawa Timur pada Rabu (15/11) kemarin.

Selain itu, KPK juga menetapkan dua tersangka lainnya yakni Yossy selaku pengendali CV WG dan Andhika selaku pengendali PT CV WG.

"Malam hari ini kami umumkan beberapa tersangka," kata Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Irjen Rudi Setiawan.

Keempatnya kini dijebloskan ke rumah tahanan KPK selama 20 hari pertama terhitung mulai tanggal 16 November 2023 sampai dengan 5 Desember 2023 di Rutan KPK.

Lantas, berapa harta kekayaan Puji Triasmoro?

Seperti dilihat Monitorindonesia.com dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) milik Puji Triasmoro pada, Kamis (16/11), total harta kekayaan Kejari Bondowoso itu mencapai Rp 1,1 miliar, atau lebih tepatnya Rp 1.146.246.590. Kekayaan itu, ia laporkan pada, 07 Februari 2023 untuk periodik 2022.

Dalam laporan tersebut, Puji memiliki tanah dan bangunan dengan total nilai mencapai Rp 1.186.162.000. Ia memiliki 10 aset tanah dan bangunan yang tersebar di wilayah Surakarta, Sukoharjo, dan Karanganyar. 4 Diantaranya merupakan hibah.

Selain itu, ia juga memiliki alat transportasi dan mesin berupa 1 unit mobil dan 1 unit motor dengan total nilai Rp 115.000.000. Rinciannya, Honda Freed 2010 yang merupakan hasil sendiri, dan Yamaha 2PV 2018 hasil sendiri.

Puji tercatat memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 55.150.000. Untuk surat berharga tidak ada. 

Aset berupa kas dan setara kas Rp 88.934.590. Dalam LHKPN, ia tercatat memiliki hutang senilai Rp 299.000.000.

Dengan rincian tersebut, maka seluruh harta kekayaan Kejari Bondowoso Puji Triasmoro yang tercatat memiliki total kekayaan senilai Rp 1.146.246.590 (Rp 1,1 miliar).

Topik:

kajari bondowoso puji triasmoro kpk tersangka suap bondowoso kejaksaan agung kejagung