Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Sabang Aceh Pagi Ini

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 26 Juni 2024 09:02 WIB
Ilustrasi [Foto: Ist]
Ilustrasi [Foto: Ist]

Jakarta, MI - Gempa bumi bermagnitudo (M) 5,6 mengguncang Sabang, Aceh, Rabu (26/6/2024) sekitar pukul 08.24 WIB.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengatakan, pusat gempa berada di 587 kilometer Barat Laut, Kota Sabang-Aceh.

“Pusat gempa ada di kedalaman 10 km,” demikian bunyi keterangan BMKG, Rabu (26/6/2024).

Adapun titik gempa berada di koordinat 7.80 Lintang Utara dan 90.39 Bujur Timur.

Warga diimbau untuk tetap waspada, terhadap potensi gempa susulan.