PSI Tuding Ajang Formula E Hanya Panggung Politik Anies Baswedan

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 5 Juni 2022 11:15 WIB
Jakarta, MI - Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Mohamad Guntur Romli  menyoroti banyaknya politisi yang hadir dalam acara balap mobil Formula E pada Sabtu (4/6) kemarin. Ia menuding bahwa ajang balap mobil internasional Formula E yang diadakan di Ancol, Jakarta Utara kemarin hanya sebagai panggung politik bagi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. "Kalau panggung pribadi harusnya jangan keruk duit rakyat DKI sampe ratusan miliar," imbuh Guntur Romli seperti dikutip di akun Twitternya @GunRomli, Minggu (5/6). Dia menilai gubernur yang digadang-gadang akan maju ke Pilpres 2024 itu terlalu memaksakan mengadakan Formula E dengan mengeruk uang rakyat DKI hingga miliaran rupiah. Atas tuduhan itulah, Guntur menyebut banyak yang tak ingin mensponsori dan mempromosikan Formula E, kecuali pihak yang berkepentingan dengan Anies. "Karena jadi panggung pribadi Anies, makanya banyak yang malas jadi sponsor dan promosiin, kecuali yang punya kepentingan dengan Anies," ujarnya di Twitter. Selain itu, Guntur mengatakan tiket Formula E habis karena dibeli oleh pihak panitia hingga menghabiskan miliaran rupiah. "Makin jelas event ini panggung politik Anies & gerombolannya demi 2024," tulis Guntur Romli di Twitter @GunRomli pada 3 Juni 2022 kemarin. "Kalau panggung pribadi harusnya jangan keruk duit rakyat DKI sampe ratusan miliar, ini sirkuit dibangun sendiri, dipanitiai sendiri, tiket dibeli sendiri, ditonton sendiri, terus koar-koar sukses," tambahnya. Cuitan itu langsung mendapat respons dari warganet. Ada yang mengatakan Guntur Romli iri dengan Anies. Ada juga yang menganggap ia sebagai buzzer dan membuat informasi hoax. Sebagai informasi, ajang balap Jakarta E-Prix 2022 yang digelar di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, pada Sabtu (4/6) dihadiri sejumlah tokoh untuk mendukung terselenggaranya perhelatan level internasional itu. Mulai dari Presiden Joko Widodo, Ketua DPR RI Puan Maharani, Ketua MPR RI sekaligus Ketua IMI Bambang Soesatyo, hingga para petinggi negara dan politisi turut serta memeriahkan ajang balap yang sempat tertunda akibat pandemi tersebut. Tampak hadir Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, Menparekraf Sandiaga Uno. Kemudian, Menpora Zainudin Amali, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Menaker Ida Fauziah, dan Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid, mantan Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Sekjen PAN Eddy Soeparno, juga para elite parpol lainnya. [Ode]

Topik:

Formula E 2022