Golkar Tawarkan Bobby Nasution Posisi Cagub Sumut Apabila Mau Bergabung

Dhanis Iswara
Dhanis Iswara
Diperbarui 21 November 2023 22:26 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia (Foto: Dhanis/MI)
Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia (Foto: Dhanis/MI)

Jakarta, MI - Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia, menawarkan Bobby Nasution untuk bergabung ke dalam partainya. Ia mengatakan, bahwa Golkar telah membuka pintu kepada menantu Presiden itu. 

"Selama punya visi yang sama dengan Partai Golkar dan ingin bergabung dengan Partai Golkar, kita terima dengan tangan terbuka. Jadi kembali lagi kepada pak Bobbynya," kata Doli kepada wartawan di DPP Golkar, Jakarta, Selasa (21/11).

Selain itu, Doli juga mengaku pernah menawarkan kepada Bobby sebelum kartu tanda anggotanya dicabut PDIP, untuk menjadi bakal calon Gubernur Sumatera Utara. Apabila mau bergabung bersama partai berlambang pohon beringin itu. 

"Sebelum beliau dicabut ditarik KTA-nya, kami sudah berkomunikasi dan menetapkan beliau bakal calon gubernur atau bakal calon wali kota," ujarnya

Doli juga menyebut bahwa Golkar partai pertama yang memberikan dukungan kepada adik ipar Gibran itu saat hendak maju sebagai Wali Kota Medan.

"Kami mengundang pertama kali, kami juga menyematkan baju Golkar kepada Pak Bobby. Nah, kita komunikasi selama ini bagus. Walaupun kemarin beliau tercatat sebagai kader PDIP," imbuhnya. (DI)