The Daddies Gagal Raih Perunggu

Surya Feri
Surya Feri
Diperbarui 31 Juli 2021 20:40 WIB
Monitorindonesia.com – Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (The Daddies) menjalani pertandingan perebutan medali perunggu bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan  berhadapan dengan pasangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik ganda putra Malaysia di Musashino Forest Plaza Crt 1 pada Sabtu (31/7/2021). Ganda putra Indonesia tersebut kalah dalam perebutan medali perunggu ini lewat rubber game 21-17, 17-21 dan 14-21. The Daddies menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berpeluang meraih medali di cabang ganda putra bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020, namun sayang lewat pertandingan sengit menghadapi wakil Malaysia The Daddies harus puas meraih posisi keempat. Di set pertama Ahsan/Setiawan sejatinya berhasil menguasai jalannya pertandingan, mereka menutup interval set pertama dengan keunggulan 11-10. Aaron Chia/Soh Wooi Yik mencoba mengejar ketertinggalan angka, namun Ahsan/Setiawan berhasil menuntaskan set pertama dengan kemenangan 21-17 dalam waktu 17 menit. Di interval set kedua Ahsan/Setiawan berhasil memimpin dengan skor 11-7, namun sayang pasangan muda Malaysia berhasil mengejar ketertinggalan mereka dan berhasil memimpin angka. Aaron Chia/Soh Wooi Yik menutup set kedua dengan kemenangan 21-17 dalam waktu 17 menit. #Bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 Di set ketiga Aaron Chia/Soh Wooi Yik semakin memantapkan performa permainan mereka, mereka berhasil unggul di interval set dengan skor 11-6. Pasangan dari Malaysia tersebut pun akhirnya memastikan medali perunggu setelah mereka menutup set ketiga dengan skor 21-14. Dengan hasil ini Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menutup perjalanan mereka di Olimpiade Tokyo 2020. Indonesia masih memiliki peluang memperoleh medali emas dari cabang bulutangkis, dimana ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang sudah memastikan tempat di final dan di tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang melaju ke babak semifinal. Lihat juga : https://monitorindonesia.com/monindo2022/headline/greysia-polii-apriyani-rahayu-melaju-ke-final/ https://monitorindonesia.com/monindo2022/headline/anthony-sinisuka-ginting-lolos/ #Bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020

Topik:

Olimpiade Tokyo 2020 Bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 The Daddies