Duel Panas Liverpool vs Manchester City: Skor 1-0

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 17 Oktober 2022 01:10 WIB
Jakarta, MI - Liverpool memenangkan pertandingan melawan Manchester City berkat gol tunggal Mohamed Salah di Anfield, Minggu (16/10). Dengan kekalahan ini Manchester City pun gagal memberi tekanan terhadap Arsenal yang kukuh di puncak klasemen dengan 27 poin setelah menundukkan Leeds United, 1-0, dalam pertandingan sebelumnya. Manchester City masih menempati posisi kedua namun dengan selisih yang lebih besar dibanding pekan sebelumnya. Manchester City kini tertinggal empat poin oleh Arsenal. Sementara bagi Liverpool kemenangan ketiga ini membuat mereka memperbaiki posisi di klasemen menjadi kedelapan dengan raihan 13 poin dari 9 pertandingan. Mereka berselisih satu poin dengan Brighton yang berada satu tingkat di atas. Meski dalam pertandingan ini Manchester City terlihat lebih dominan dan berbahaya, kedua tim mampu menyerang dengan level ancaman yang serupa. Salah satu peluang terbaik baru terjadi di babak kedua, tepatnya menit 50, saat Mohamed Salah berhadapan satu lawan satu versus Ederson. Ia mencoba menaklukkan kiper Man City itu lewat sepakan mendatar, tetapi Ederson berhasil mendapatkan sedikit sentuhan terhadap bola. Lima menit berselang, Phil Foden sukses menjebol gawang Alisson - yang tampil luar biasa - tetapi VAR menganulirnya karena Erling Haaland telah melanggar Fabinho terlebih dahulu. Kebuntuan akhirnya terpecah di menit ke-76 lewat gol Mo Salah. Alisson menjadi pemberi assist usai menangkap perekik buruk Kevin De Bruyne dan mengirimkan umpan lambung impresif yang gagal dipotong Joao Cancelo. Salah pun terbebas dari kawalan dan lagi-lagi berhadapan satu lawan satu dengan kiper. Kali ini, megabintang Mesir itu sukses menaklukkan Ederson untuk memberi Liverpool keunggulan 1-0 di Anfield. Memasuki menit 80, tensi pertandingan memanas. Jurgen Klopp pun menerima kartu merah setelah melakukan protes keras terhadap keputusan wasit. Darwin Nunez berkesempatan menyegel kemenangan Liverpool di menit 87 saat The Reds menyerang balik dengan tiga personel, tetapi striker Uruguay itu memilih menembak sendiri meski Salah terbebas, dan usahanya bisa diblok Ruben Dias dengan mudah. Akhirnya wasit meniup peluit panjang setelah 10 menit tambahan waktu, dan Man City kalah untuk pertama kalinya di Liga Primer Inggris. Bersama Manchester City, Haaland hanya dua kali gagal mencetak gol atau memberi assist. Keduanya adalah saat melawan Liverpool (pertama di Community Shield, kedua di laga malam ini). Susunan pemain Liverpool (4-3-3-): Alisson; James Milner, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Thiago, Fabinho, Harvey Elliott; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Diogo Jota. Manchester City (4-3-3): Ederson; Joao Cancelo, Ruben Dias, Manuel Akanji, Nathan Ake; Kevin De Bruyne, Rodri, Ilkay Gundogan; Bernardo Silva, Erling Haaland, Phil Foden.