Ini Profil Amin Younes, Mantan Pemain Ajax yang tengah Jadi Perbincangan

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 23 Oktober 2022 08:50 WIB
Jakarta, MI - Amin Younes, mantan pemain Ajax Amsterdam ini tengah menjadi trending topik. Namanya menjadi perbincangan, setelah Cristiano Ronaldo membuat masalah dengan sang pelatih Erik ten Hag. Ronaldo dikhawatirkan memiliki nasib yang sama dengan Amin Younes. Sebelumnya, Amin Younes pernah menjadi korban ketegasan Ten Hag karena melawan instruksinya. Sebagaimana diketahui, keduanya saat itu masih sama-sama bekerja di Ajax Amsterdam. Saat itu Ten Hag meminta Amin Younes masuk sebagai pemain pengganti saat Ajax melawan SC Heerenveen. Namun Younes tampak menolak saat diminta menjadi pemain pengganti. Hal itu lantas membuat Ten Hag kesal. Ten Hag lalu menghukum Younes dengan mengirimnya ke tim muda Ajax selama dua pekan. Setelah itu, terjadilah pembicaraan antara Ten Hag dengan Direktur Sepak Bola Ajax, Marc Overmars, akhirnya Amin Younes dicoret dari tim utama Ajax bahkan kontraknya pun diakhiri oleh Ajax Amsterdam. Profil  Amin Younes adalah seorang pemain sepak bola Jerman keturunan Lebanon yang lahir pada 6 Agustus 1993. Ia memiliki talenta yang cukup luar biasa sejak masih berusia muda. Pesepak bola ini mengawali karirnya dengan bermain sepak bola bersama SG unterrath (1997-2000). Kemudian, dia bergabung dengan tim junior Borussia Monchengladbach pada 2000. Pada tahun 2011, ia mendapat kesempatan untuk debut bersama tim cadangan. Lalu setahun berselang, Amin Younes pun akhirnya debut bersama tim utama. Younes sempat menjalani masa peminjaman selama satu musim bersama 1.FC Kaiserslautern. Dia mulai bergabung bersama Ajak Amsterdam pada tahun 2015. Saat itu ia menjadi salah satu pemain yang cukup diandalkan. Younes juga pernah meloloskan tim itu hingga final UEFA Europa League 2016/2017. Di musim pertamanya, Younes sukses menyumbangkan delapan gol dari total 35 penampilan bersama Ajax Amsterdam. Namun imbas perilaku buruknya terhadap Erik Ten Hag, Younes pun disingkirkan. Amin Younes lalu pindah ke Napoli dengan status bebas transfer selama dua musim. Setelah itu, ia dipinjamkan ke Eintracht Frankfurt dengan status pinjaman. Pada Januari 2022, ia terikat kontrak dengan klub asal Saudi Arabia, El-Ettifaq. Kemudian setengah musim berikutnya, dia bergabung dengan klub Liga Belanda, Utrecht, dengan status pinjaman.
Berita Terkait