Hasil Piala Dunia 2022 Portugal vs Swiss: Skor 6-1, Ronaldo Cs Tembus Perempat Final

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 7 Desember 2022 06:45 WIB
Jakarta, MI - Portugal berhasil melibas Swiss di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Pertandingan antara Portugal vs Swiss telah digelar di Lusail Iconic Stadium, Rabu (7/12) dini hari WIB. Laga berakhir dengan skor 6-1. Hasil ini membuat Portugal tembus ke babak perempat final Piala Dunia 2022. Dari enam gol kemenangan Portugal, Goncalo Ramos memborong tiga gol alias hat-trick. Sementara tiga gol lainnya diberikan oleh Pepe, Raphael Guerreiro, dan Rafael Leao. Sedangkan satu gol balasan Swiss datang dari Manuel Akanji. Pada babak pertama, Portugal membuka skor di menit ke-17, ketika Ramos menerima umpan tajam dari Joao Felix sebelum melepaskan bola ke sudut atas dari sudut sempit. Lalu di menit ke-33, Portugal menggandakan keunggulan melalui bek Pepe, ketika pemain berusia 39 tahun itu mengatur waktu lompatannya dengan sempurna untuk melewati dua bek tengah Swiss dan menanduk bola dari sepak pojok Bruno Fernandes. Pada babak kedua, Ramos mencetak gol keduanya di menit ke-51. Lalu di menit ke-55, Raphael Guerreiro menambahkan gol untuk Portugal. Swiss mendapatkan gol balasan pada menitk ke-58, ketika bek Manuel Akanji menyelinap masuk tanpa penjagaan di tiang jauh dari sepak pojok untuk melepaskan tembakan setelah Portugal gagal menyapu. Pada menit ke-67, Ramos mencetak gol ketiganya. Pada menit ke-74, pelatih Fernando Santos baru memasukkan Cristiano Ronaldo.Tapi pemain depan berusia 37 tahun itu tidak banyak mempengaruhi jalannya pertandingan. Ronaldo sempat mencetak gol tetapi dianulir karena offside. Pemain pengganti Rafael Leao kemudian membuat kejutan di waktu tambahan. Alhasil skor menjadi 6-1. Susunan Pemain: Portugal (4-1-3-2): Diogo Costa; Diogo Dalot, Pepe, Ruben Dias, Raphael Guerreiro; William Carvalho; Bernardo Silva (Ruben Neves 81'), Otavio (Vitinha 74'), Bruno Fernandes (Rafael Leao 87'); Joao Felix (Ricardo Horta 74'), Goncalo Ramos (Cristiano Ronaldo 74'). Swiss (4-2-3-1): Yann Sommer; Edimilson Fernandes, Fabian Schar (Eray Comert 46'), Manuel Akanji, Ricardo Rodriguez; Remo Freuler (Denis Zakaria 54'), Granit Xhaka; Xherdan Shaqiri, Djibril Sow (Haris Seferovic 54'), Ruben Vargas (Noah Okafor 66'); Breel Embolo (Ardon Jashari 89').
Berita Terkait