Pria Ngaku Anggota Kostrad Ancam Tembak Wanita di Kemang

![Pengamat Kepolisian Bambang Rukminto Ditodong Pistol 4 Orang Misterius, Begini Kronologinya Ilustrasi [Foto: Ist]](https://monitorindonesia.com/2023/06/ilustrasi-pistol-atau-senjata-api.jpg)
Jakarta, MI - Viral di media social seorang pria yang mengaku sebagai oknum TNI berdinas Kostrad mengacungkan senjata api, hingga melepaskan tembakan di kawasan Kemang Raya, Mampang, Jakarta Selatan.
Bahkan, dalam unggahan tersebut disebutkan pelaku membawa senjata api (senpi) dan mengancam menembak seorang wanita.
Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad), Brigjen Wahyu Yudhayana mengatakan, pihaknya sedang mengecek peristiwa tersebut.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Mampang, AKP Iwan mengungkapkan kronologi kejadian pengancaman itu.
"Keterangan tukang parkir situ awalnya dia (terduga pelaku) kan jalan, mungkin kehalangan karena bubaran (pengunjung) dari Kafe Bablas itu, terus marah ke tukang parkir gitu, ngeluarin kayak diduga senpi, kita belum memastikan senpi atau bukan," kata Iwan kepada wartawan, dikutip Minggu (19/1/2025).
Peristiwa tersebut sempat viral di media sosial, yang mana terduga pelaku terlibat cekcok, saat melintas di kawasan Kemang Raya karena merasa terhalangi mobilnya. Alhasil, dia pun mengacungkan benda diduga senpi tersebut ke arah atas dan melepaskan tembakan.
"Katanya sih dengarnya begitu, satu kali katanya (melepaskan tembakan ke atas), tapi kita belum memastikan juga. Sejauh ini tak ada (aksi penganiayaan dalam peristiwa tersebut)," ujarnya.
Dalam video yang beredar itu, pria tersebut mengaku-aku sebagai anggota Kostrad, hanya saja polisi belum bisa memastikan kebenarannya. Saat ini, polisi tengah mendalami peristiwa tersebut dengan memeriksa rekaman CCTV di sekitar lokasi dan meminta keterangan saksi.
"Itu kan baru dugaan, karena katanya (terduga pelaku) bilang begitu (anggota Kostrad), tapi kita masih penyelidikan, kita telusuri CCTV, lalu (identifikasi) kendaraan yang dipakai," jelasnya.
"Sejauh ini sudah kita mintai keterangan dari sekuriti dan tukang parkir di sekitar lokasi, kita akan minta keterangan saksi lainnya yang ada disitu," pungkasnya.
Topik:
Pria Ngaku Anggota Kostrad Anggota TNI Ancam Tembak Wanita Kemang