Cak Imim Sampaikan Permohonan Maaf Mewakili DPR RI

Dhanis Iswara
Dhanis Iswara
Diperbarui 17 April 2024 12:45 WIB
Wakil ketua DPR RI, Muhaimin Iskandar (Foto: Ist)
Wakil ketua DPR RI, Muhaimin Iskandar (Foto: Ist)

Jakarta, MI - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI menggelar acara Halal Bihalal Idul Fitri 1445 Hijriyah pada hari ini di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (17/4/2024). 

Wakil ketua DPR RI Muhaimin Iskandar, mewakili pimpinan DPR dalam sambutannya menyampaikan rasa syukurnya karena pada kesempatan yang baik ini masih dapat bersama-sama dengan anggota DPR RI Periode 2019-2024.

"Hari ini kita semua diberi kesehatan kekuatan dan dalam naungan Rahman rahimnya sehingga bisa berkumpul bersama-sama dalam keadaan sehat walafiat guna melaksanakan acara halal bihalal tahun 1445 Hijriyah dengan tema perayaan Idul Fitri sebagai momentum menjadikan Insan ASN yang berakhlak dan profesional," kata Cak Imin sapaan akrabnya. 

Dalam kesempatan itu juga tak lupa Cak Imin mengatakan, permohonan maafnya jika DPR RI periode 2019-2024 terdapat kekeliruan dan kesalahan. 

"Pada kesempatan yang penting ini saya mewakili dan atas nama pimpinan DPR RI dan juga secara pribadi menghaturkan Taqabbalallahu minna wa minkum shiyamana wa shiyamakum, Minal aidin wal faizin mohon maaf lahir dan batin," ujarnya. 

"Apabila di dalam kebersamaan kita berjuang bersama di legislatif sebagai lembaga negara yang penting ini kita semua memiliki berbagai kekurangan, kelemahan dan kesalahan," tambahnya. 

Untuk itu, menurut Imin sudah sepantasnya dimomentum yang baik ini agar semua dapat saling memaafkan segala kesalahan dan kekurangan. 

"Diantara kita tentu saling memaafkan dan saling mengikhlaskan seluruh berbagai kekurangan yang terjadi," jelasnya.