Viral, Tukang Bakso Masuk Tol Jakarta-Tangerang, Begini Kata Polisi

Syamsul
Syamsul
Diperbarui 6 Mei 2022 18:00 WIB
Jakarta, MI - Salah satu kejadian menarik yaitu tukang bakso bernama Dudung (50) memasuki kawasan tol pada Kamis, 5 Mei 2022. Peristiwa itu terjadi di KM 12 B Tol Jakarta-Tangerang. Kainduk PJR Bitung, Ajun Komisaris Polisi Suwito mengatakan Dudung mengaku memasuki kawasan tol lantaran nyasar. Berdasarkan hasil pemeriksaan, pihaknya tidak menemukan adanya indikasi kesengajaan Dudung berjualan di dalam tol. "Tidak, dia nyasar," kata Suwito saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (6/5). Suwito menerangkan masuknya tukang bakso di jalan tol Jakarta-Tangerang ini tidak mengganggu arus lalu lintas kendaraan. Pihaknya juga sudah menindaklanjuti peristiwa itu dengan mengantarkan Dudung ke luar tol. "Langsung diantar ke luar tol," tukas Suwito. Sementara itu, Dudung yang berasal dari Sukabumi itu mengaku masuk ke jalur tol karena kesalahan. Tidak ada juga masyarakat yang mengingatkan atau memberitahu saat dirinya mendorong gerobak di jalan tol. "Ya orang kesalahan (nyasar), saya tadi lewat sana. Yang penting selamat," ungkap Dudung. (La Aswan)

Topik:

Tukang bakso
Berita Terkait