Mendagri Ingatkan Pemda Stop Korupsi

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 24 Januari 2022 23:25 WIB
Asahan, Monitorindonesia.com - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengingatkan seluruh kepala daerah menghentikan perbuatan tindak pidana korupsi. Pesan ini disampaikan Toto bersama Ketua KPK dan Kepala LKPP dalam Rapat Kerja Pencegahan Tindak Pidana Korupsi yang diikuti secara virtual seluruh kepala daerah, termasuk Bupati Asahan, Senin (24/1/2022). "Saya mengingatkan, tindak pidana korupsi harus kita tekan seminimal mungkin dan ini penting untuk mengubah bangsa kita," pesan Mendagri. Ia mengatakan kasus korupsi yang terungkap dengan ditangkapnya 3 kepala daerah hanya dalam Januari ini akan berdampak pada sistem pemerintahan. Korupsi, lanjut Tito, memengaruhi kepercayaan publik kepada pemerintah, baik di pusat maupun di daerah. Dengan menekan korupsi, menurut dia, pemasukan negara dan pendapatan asli daerah bisa meningkat. "Kalau pemerintahan kita bersih, pasti akan membuat pemasukan negara dan pendapatan asli daerah meningkat. Jika pemerintah bersih, kita dapat mendongkrak kesejahteraan rakyat dan aset daerah dapat meningkat," ucap Tito. Menanggapi raker tersebut, Bupati Asahan H Surya mengatakan akan menindaklanjuti arahan Mendagri sehingga apa yang diharapkan pada raker hari ini dapat tercapai. Menutup pembicaraannya, Bupati mengatakan Pemkab Asahan mendukung terciptanya pemerintahan yang bersih dari Korupsi. Raker juga dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Asisten Pembangunan dan Perekonomian, Kadis Kominfo, Kepala Inspektorat, Kebag Pengadaan Barang dan Jasa, serta Kabag Pemerintahan Setda Asahan. (Arman)