Letjen Agus Subianto Bakal Gantikan KSAD Jenderal Dudung

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 24 Oktober 2023 15:07 WIB
Wakasad Letjen Agus Subiyanto
Wakasad Letjen Agus Subiyanto

Jakarta, MI - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman akan digantikan oleh Wakasad Letjen Agus Subiyanto. Pasalnya, Jenderal Dudung Abdurachman akan memasuki masa pensiun.

"Kabarnya demikian. Kita tunggu esok ya," kata Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid kepada wartawan, Selasa (24/10).

Meutya mengatakan ada rencana pelantikan itu akan dilakukan pada Rabu (25/10) besok. "Direncanakan demikian, tapi kita tunggu dulu ya kepastiannya," ucapnya.

Sebelumnya, beredar sebuah surat terkait Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurrachman yang posisinya akan digantikan. Rapat Koordinasi Serah Terima Jabatan KSAD digelar hari ini, Selasa (24/10).

Hal ini berdasarkan surat yang dibuat Sekretariat Umum Mabes TNI AD tertanggal 23 Oktober 2023. Surat itu ditujukan kepada para pejabat TNI AD. Surat dibuat berdasarkan Nota Dinas Aspers Kasad Nomor B/ND-1225/X/2023/Spersad tanggal 23 Oktober 2023 tentang permohonan penerbitan undangan.

"Sehubungan dasar di atas, dimohon kesediaan para pejabat tersebut dalam daftar lampiran untuk menghadiri Rapat Koordinasi Serah Terima Jabatan Kepala Staf Angkatan Darat," tertulis dalam surat bernomor B/911/X/2023.

Kegiatan Rapat Koordinasi Serah Terima Jabatan KSAD akan dilaksanakan hari ini pukul 09.00 WIB di Aula Jenderal Besar A.H. Nasution Lantai II Mabesad, Jalan Veteran Nomor 5 Jakarta Pusat. Sayangnya belum ada informasi resmi dari pihak terkait.