Sekitar 5 Ribu Jamaah Salat Idul Adha Bersama Jokowi di Semarang

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 17 Juni 2024 06:00 WIB
Joko Widodo (Foto: Istimewa)
Joko Widodo (Foto: Istimewa)

Jakarta, MI - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan melaksanakan salat Iduladha 1445 Hijriah di Simpang Lima, Semarang, Jawa Tengah pada Senin (17/6/2024). 

Takmir Masjid Raya Baiturrahman, Jawa Tengah mengonfirmasi kehadiran Presiden Jokowi dalam salat Iduladha yang akan dilaksanakan di Lapangan Pancasila, Simpang Lima, Semarang pada pukul 06.15 WIB. 

Sekitar lima ribu jamaah juga akan mengikuti salat bersama dengan Presiden Jokowi. Persiapan untuk salat Iduladha sudah mulai dilakukan di lokasi, mulai dari pemasangan pagar pengamanan, sterilisasi jalan dan penataan panggung.

Setelah melaksanakan salat Iduladha, rencananya Presiden Jokowi akan menyerahkan sapi kurban seberat 1,23 ton. 

Tenaga Ahli Utama Deputi IV KSP Ali Mochtar Ngabalin menerangkan, alasan memilih di Semarang, lantaran selama masa kepemimpinan Jokowi belum pernah ada kunjungan kerja di wilayah Semarang pada hari besar Islam. Selain itu, menurut dia, pemilihan Semarang pun sembari untuk bersilaturahmi.

"Maka, di penghujung masa periodesisasi beliau ini sebagai sapaan beliau kepada teman, kawan, sahabat yang lebih banyak di Jawa Tengah. Kemudian momentumnya juga bisa lebih dekat untuk bersilaturahmi".

"Ini memang kami bicarakan pada waktu mengagendakan rapat kemudian mengkonsultasikan ini kepada Presiden," kata Tenaga Ahli Utama Deputi IV KSP Ali Mochtar Ngabalin.