Pesan Kades Karangrejo Terhadap Perangkat Desa yang Baru Dilantik

Aldiano Rifki
Aldiano Rifki
Diperbarui 13 Desember 2023 23:57 WIB
Kepala desa Karangrejo Imam Rohadi saat mengambil sumpah janji perangkat desa (Foto: MI/JK)
Kepala desa Karangrejo Imam Rohadi saat mengambil sumpah janji perangkat desa (Foto: MI/JK)

Blitar, MI - Pemerintah Desa (Pemdes) Karangrejo Kecamatan Garum Kabupaten Blitar melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah janji perangkat desa yang baru, bertempat di pendopo kantor kepala desa, Rabu (13/12).

Kegiatan ini juga dihadiri Forpimcam Garum, Kepala Desa dan Kepala Kelurahan se-kecamatan Garum, BPD, dan seluruh RT/RW, juga organisasi kepemudaan serta lembaga desa. Untuk perangkat desa yang diambil sumpah dan dilantik yaitu Muhammad Tajud untuk mengisi Kasi Kesejahteraan dan Kamituwo Dusun Sumberjo Moch. Agues Harien. Kedua perangkat desa ini dipilih setelah melalui proses seleksi yang ketat dan telah memenuhi syarat yang ditentukan.

Kepala Desa Karangrejo Imam Rohadi usai mengambil sumpah dan melantik dalam sambutannya menyampaikan, selamat bergabung dan berharap kepada perangkat desa yang baru bisa menyesuaikan diri, mempunyai jiwa pengabdian terhadap pemerintah, dan bisa bekerjasama demi kemajuan desa. Jabatan yang diemban ini adalah tanggung jawab untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

"Semoga kedepannya dan bisa bekerja dengan sebaik-baiknya untuk kemajuan Desa. Perangkat Desa harus betul-betul memahami lingkungan kerja, tugas pokok dan fungsinya” ujarnya.

Imam Rohadi juga berpesan, untuk selalu saling mendo’akan dalam kebaikan, bahu membahu bekerja sama dengan baik dan harmonis, dan semakin kompak, semangat dalam bekerja. Dan jangan mempunyai sifat yang Adigang, Adigung dan Adiguna.

"Mari kita kerjakan tugas secara bersama-sama, sehingga bisa memberikan kualitas kinerja yang  terbaik dalam pelayanan pada masyarakat desa Karangrejo, supaya lebih bagus dan maju dari desa lainnya," ungkapnya.

“Kita terbuka terhadap saran dan kritik yang membangun demi kemajuan desa Karangrejo menjadi desa yang baldatun toyyibatun wa robbun ghofuur, sejahtera lahir batin dan bahagia dunia akhirat,” timpalnya.

Imam Rohadi juga berpesan, kepada seluruh warga masyarakat desa, untuk tetap menjaga kondusifitas dan keamanan menjelang Pemilu 2024. Saling menghargai dan menghormati pilihan masing-masing. "Meskipun berbeda pilihan kita bersaudara, tetap jaga persatuan dan kesatuan untuk membangun kehidupan yang desa," tegasnya.

Sementara itu, Camat Garum Arinal Huda menyampaikan, ucapan selamat kepada perangkat desa yang baru dilantik, dan untuk selalu berkomunikasi dengan baik dan bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat. 

Acara pelantikan dan sumpah janji ini diakhiri dengan doa bersama untuk kesuksesan perangkat desa yang baru dilantik. (JK)

Berita Terkait