Pemdes Karangsono Bangun JUT: Upaya Tingkatkan Produktivitas Pertanian

Aldiano Rifki
Aldiano Rifki
Diperbarui 1 April 2024 23:25 WIB
JUT di Munggalan, Desa Karangsono, Kecamatan Kanigoro yang sudah dilakukan pembangunan. (Foto: MI/JK)
JUT di Munggalan, Desa Karangsono, Kecamatan Kanigoro yang sudah dilakukan pembangunan. (Foto: MI/JK)

Blitar, MI - Pemerintah desa (Pemdes) Karangsono Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar melaksanakan pembangunan infrastruktur untuk sektor pertanian berupa Jalan Usaha Tani (JUT).

Hal ini sebagai upaya untuk memudahkan akses jalan bagi petani menuju lahan pertanian serta transportasi. 

Menurut Kepala Desa (Kades) Karangsono Tugas Nanggolo Yudo Dili Prasetiono, karena upaya penunjang tersebut, memiliki peran sangat penting. 

”JUT memiliki peran penting dalam meningkatkan produktifitas pertanian, mempermudah transportasi hasil pertanian dan aksesibilitas ke lahan pertanian. Serta meningkatkan kesejahteraan petani dan masyarakat di sekitar lahan pertanian,” jelas Kades yang akrab disapa Bagas ini, Senin (1/4/2024).

Bagas menambahkan, pembangunan JUT di Dusun Munggalan, ini dialokasikan dari Dana Desa (DD) melalui pos ketahanan pangan dengan total anggaran kurang lebih Rp 100 juta.

”Untuk lebar JUT ada tiga sampai tiga setengah meter, sedangkan panjangnya menyesuaikan anggaran,” imbuhnya.

Pihaknya berharap dengan terus dilakukan pembangunan infrastruktur ini, dapat membantu petani meningkatkan hasil panennya serta lebih mudah dalam mengangkut hasil panen. 

”Sebab bisa memperluas daya jangkau distribusi hasil pertanian serta diharapkan bisa meningkatkan pendapatan petani. Dan petani di desa Karangsono bisa meningkat kesejahteraannya,” pungkasnya.

Sementara itu, salah satu warga desa Karangsono Mujani (50) yang bekerja sebagai petani mengaku sangat senang dan mengucap syukur, sebab bisa memperluas daya jangkau distribusi hasil pertanian serta bisa meningkatkan pendapatan petani.

“Alhamdulillah, sudah dibangun jalan ini, sehingga bisa mempermudah akses untuk menjangkau areal pertanian dan sekitarnya,” katanya. (JK)