Bupati Bandung Instruksikan Dishub untuk Menginventarisir Lokasi yang Belum Terfasilitasi PJU, Ini Tujuannya


Bandung, MI - Bupati Bandung Dadang Supriatna kembali melaksanakan kegiatan Rembug Bedas ke-183 titik. Rembug Bedas kali ini dilaksanakan di Desa Cipeujeuh, Kecamatan Pacet, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Dalam kegiatan Rembug Bedas itu, Dadang Supriatna mengungkapkan, berdasarkan aspirasi yang ia terima di lapangan, terdapat beberapa catatan yang harus ditindaklanjuti oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung.
Hal tersebut disampaikan Dadang melalui akun Instagram pribadinya @dadangsupriatna.
"Berdasarkan aspirasi yang saya terima di lapangan, terdapat beberapa catatan yang harus ditindaklanjuti oleh dinas terkait Dishub Kabupaten Bandung) salah satunya tentang penerangan jalan umum (PJU) di beberapa titik wilayah Pacet khususnya Cipeujeuh," kata Dadang Supriatna dikutip pada Selasa (17/9/2024) sore.
Hingga kini, kata Dadang, Pemkab Bandung telah merealisasikan titik PJU 22.700 titik, dan penambahan 1000 titik PJU di tahun 2024 ini serta perencanaan tahun 2025 28.250 titik.
"Saya telah instruksikan dinas yang bersangkutan untuk menginventarisir lokasi mana yang belum terfasilitasi PJU, hal ini untuk mencegah tindakan kriminal khususnya di malam hari," ujarnya. (Sugiyanto)
Topik:
Bupati BandungBerita Terkait

Peristiwa Tragis yang Terjadi di Banjaran, Ini kata Cucun Ahmad Syamsurijal
10 September 2025 17:18 WIB

Ribuan Warga Tumpah Ruah dalam Ajang Bandung Bedas Run 2025, Ini Harapan Dadang Supriatna
8 September 2025 13:39 WIB

Tragis! Ibu dan Kedua Anaknya Diduga Bundir, Ini kata Bupati Bandung Dadang Supriatna
6 September 2025 20:54 WIB

Gelar Doa Bersama, Kang DS: Semoga Kabupaten Bandung Selalu Aman dan Damai
6 September 2025 11:38 WIB