PDIP Sebut Jokowi Merupakan Tipe Pemimpin yang Santun dan Menghormati Siapa Saja

Syamsul
Syamsul
Diperbarui 9 Juni 2022 19:40 WIB
Jakarta, MI - PDI- Perjuangan (PDIP) menilai pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyebut hubunganya dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarputri selayaknya ibu dan anak tulus dari hati. PDIP juga menyebut Jokowi sendiri merupakan tipe pemimpin yang santun dan menghormati siapa saja. “Jokowi adalah tipe pemimpin yang santun dan kesantunan itu ditunjukan kepada siapa saja, apalagi terhadap orang tua atau orang yang dituakan seperti Ibu Megawati, yang baik dari segi usia mapun pengalaman adalah orang tua bagi Jokowi,” jelas Politikus PDIP Andreas Hugo Pareira kepada wartawan, Kamis (9/6). Andreas begitu ia disapa menambahkan, secara pribadi kedekatan hubungan Jokowi dengan Megawati sering terlihat dalam pertemuan-pertemuan tertutup tanpa diketahui publik. “Pada saat serius akan terlihat ekspresi percakapan yang serius, tetapi pada saat santai kedua tokoh ini sering berbicara dan tertawa lepas. Pada saat pertemuan-pertemuan partai ibu Mega seringkali mencandai Jokowi seperti Ibu terhadap anak dan Jokowi pun tertawa dengan ekspresi lepas tanpa beban,” imbuh Andreas. Andreas melanjutkan, bagi yang mengetahui kedekatan antara Jokowi dengan Megawati akan merasa aneh jika disebut adanya keretakan kedua tokoh tersebut. “Sehingga bagi yang tahu kedekatan hubungan kedua figur sentral ini, akan terasa aneh kalau dikatakan ada keretakan,” papar Andreas. Andreas mengakui, upaya untuk memisahkan Jokowi dari Megawati memang sudah terasa sejak setelah kemenangan pada pilpres tahun 2014 “Dimulai dari soal istilah petugas partai berlanjut terus sampai dengan saat ini pun upaya meretakan dan memisahkan Jokowi dari Megawati tetap terasa dan terlihat,” ungkap Andreas. Dengan demikian, Anggota Komisi X DPR RI ini menegaskan, upaya merekayasa hubungan antara Jokowi dan Megawati terasa sia- sia dengan keluarnya pernyataan dari orang nomor satu di Indonesia tersebut. “Dengan kedekatan yang oleh Jokowi sendiri dikatakan hubungan batin nampaknya upaya merekayasa untuk memisahkan hubungan Jokowi dari ibu-nya Megawati Sukarnoputri akan sia-sia,” pungkas Andreas. Sebelumnya, Presiden Jokowi menegaskan hubungannya dengan Megawati Soekarnoputri selayaknya hubungan seorang anak dan ibunya. “Ibu Mega itu seperti ibu saya sendiri, saya sangat, sangat, sangat menghormati beliau,” kata Jokowi saat peresmian Masjid At-Taufiq di Sekolah Partai PDI Perjuangan, Lenteng Agung, Jakarta, belum lama ini. Menurutnya, hubungan anak dan ibu tersebut tak ubahnya hubungan batin, dimana ia sangat menghormati Megawati yang disebutnya tidak pernah kehilangan rasa kepercayaan sejak dulu. [Sul]

Topik:

Jokowi