Anies Berharap Pemilu 2024 Berlangsung Jujur dan Adil

Dhanis Iswara
Dhanis Iswara
Diperbarui 14 Februari 2024 10:03 WIB
Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan (Foto: MI/Dhanis)
Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan (Foto: MI/Dhanis)

Jakarta, MI - Calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan, berharap agar proses pemungutan suara Pemilu 2024 dapat berjalan damai tanpa keributan.

"Semoga pemilu berjalan damai sampai dengan penghitungan suara tuntas nanti," kata Anies kepada wartawan usai mencoblos, Rabu (14/2).

Anies juga berharap, agar semua pihak dapat bersabar menanti hasil perhitungan suara Pemilu 2024.

"Sekarang sampai penghitungan tuntas, kita semua sabar untuk menunggu, sabar untuk menanti hasil,"ujarnya.

Lebih lanjut, Anies mengatakan Pemilu kali ini harus berjalan jujur dan adil, sehingga masyarakat akan terima apapun hasilnya dan siapapun yang nantinya terpilih menjadi pasangan presiden dan wakil presiden RI.

"Kita menginginkan Pemilu yang jujur dan adil agar menghasilkan Pemilu damai, Pemilu yang jujur, kemudian adil dan masyarakat juga menerima hasil dengan baik," jelasnya. (DI)