Korea Selatan Alami Lonjakan Kasus Harian Covid-19 Tertinggi, Lebih 2.200 Kasus

Aldiano Rifki
Aldiano Rifki
Diperbarui 11 Agustus 2021 11:46 WIB
Monitorindonesia.com - Korea Selatan melaporkan lebih dari 2.200 kasus harian Covid-19, merupakan kasus tertinggi yang pernah terjadi sejak awal pandemi. Menteri Kesehatan Kwon Deok-cheol mengatakan Rabu (11/08/2021) bahwa negara tersebut berjuang mengatasi Covid-19 terburuk saat ini. Meskipun telah menetapkan aturan jaga jarak selama sebulan terakhir, kasus terinfeksi Covid-19 melonjak karena penyebaran varian yang lebih cepat menular. Varian Delta dan meningkatnya perjalanan domestic selama musim panas, Kwon menjelaskan dalam sebuah rapat membahas tentang respon terhadap Covid-19. Dia juga mencatat sebuah kenaikan yang disebut penyebaran diam-diam di dalam beberapa kelompok seperti tempat kerja, tempat gym indoor, gereja dan rumah perawatan yang mengakibatkan lonjakan kasus infeksi ini tidak diketahui darimana asalnya. Korea selatan telah berjuang sejak Juli untuk menjinakkan wabah langka Covid-19 yang berpusat di kota metropolitan Seoul tetapi telah tersebar di seluruh daerah. Hampir setengah dari kasus baru yang dideteksi akhir-akhir ini telah ditemukan di luar Seoul dan di tempat-tempat liburan musim panas, sementara pemerintah khawatir terhadap banyak orang yang masih mengabaikan aturan jaga jarak. Kwon dengan tegas mengatakan bahwa orang-orang yang baru pulang liburan untuk langsung melakukan tes Covid-19 sebelum kembali kerja. Korea Disease Control and Prevention Agency (KDCA), agensi pencegahan dan penanganan penyakit di Korea melaporkan terdapat 2.223 kasus baru Covid-19 pada Selasa (10/08/2021) sehingga total 216.206 kasus terkonfirmasi Covid-19 dengan 2.135 kasus kematian. Hanya 15,7% dari 52 juta warga Korea Selatan yang telah disuntik vaksin dengan dosis lengkap. Sementara 42,1% telah menerima vaksin dosis pertama. Pemerintah menargetkan untuk 70% warganya telah menerima vaksin minimal dosis pertama menjelang September. [Yohana RJ]   Sumber: Reuters

Topik:

Covid Korsel