Hasil Premier League: Arsenal 1-0 Watford

Surya Feri
Surya Feri
Diperbarui 7 November 2021 23:29 WIB
Monitorindonesia.com - Arsenal berhasil mengalahkan Watford 1-0 dalam lanjutan Premier League 2021/22 match day 11 di Emirates Stadium pada Minggu (7/11/21) malam. Arsenal yang bermain di hadapan pendukungnya meraih kemenangan di laga ini lewat gol tunggal yang dilesakkan oleh Emile Smith Rowe di menit ke-56. Selain meraih kemenangab laga ini juga menjadi laga ke-100 Mikel Arteta sebagai pelatih. [caption id="attachment_391255" align="aligncenter" width="654"] Emile Smith Rowe lakukan selebrasi [Foto-Twitter][/caption]  The Gunners kini sudah tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan yang mereka jalani disemua kompetisi, performa yang perlahan-lahan semakin membaik pasca kekalahan yang mereka dapatkan dari Manchester City di bulan Agustus lalu. Di menit ke-7 tendangan dari Bukayo Saka sempat membawa The Gunners unggul namun dibatalkan oleh VAR karena offside. Di menit ke-34 Danny Rose melakukan pelanggaran terhadap Alexandre Lacazette di kotak penalti. Pierre-Emerick Aubameyang bertindak sebagai eksekutor penalti gagal mencetak gol setelah Ben Foster melakukan penyelamatan gemilang. Watford, yang hanya melakukan satu tembakan tepat sasaran sepanjang laga juga harus kehilangan Juraj Kucka dimeit ke-89 setelah diusir keluar lapangan oleh wasit karena dua kartu kuning, dan kini membuat Watford berada di posisi 17 klasemen dengan 10 poin. Bagi The Gunners kemenangan 1-0 ini memberi mereka tiga poin penuh serta mengangkat posisi mereka ke posisi lima klasemen dengan 20 poin, unggul 3 poin dari Man United di posisi keenam. Job done 😃#ARSWAT — Arsenal (@Arsenal) November 7, 2021 #Premier League 2021/22 #Arsenal

Topik:

arsenal Watford Premier League 2021/22