Prediksi PSG vs Real Madrid, Duel Seru di Paris

Surya Feri
Surya Feri
Diperbarui 15 Februari 2022 15:20 WIB
Monitorindonesia.com – PSG akan menjamu Real Madrid dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2021/22 pada Rabu (16/2) pukul 03.00 dini hari WIB di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis. Laga ini tentunya akan menjadi perhatian publik sepakbola mengingat nama besar kedua tim, taktikal pelatih, pemain yang bertabur bintang dan berita-berita hangat yang menghubungkan kedua tim. Bagi Real Madrid, mereka akan kembali bertemu dengan beberapa mantan pemainnya yang sekarang berada di kubu PSG, Keylor Navas, Di Maria, Hakimi dan terlebih sang mantan kapten Sergio Ramos. Pelatih Madrid saat ini Carlo Ancelotti juga memiliki kenangan bersama PSG, dimana dia pernah menjadi pelatih disana periode 2011-2013. Selain itu, Madrid juga akan kembali bertemu dengan musuh bebuyutannya sewaktu di Barcelona yakni Lionel Messi dan juga pertemuan dengan pemain yang selalu dikabarkan akan berseragam Los Blancos, Kylian Mbappe. PSG Penuh Percaya Diri Tuan rumah tentunya menginginkan kemenangan di laga ini sebelum mereka akan bertandang ke markas Madrid di leg kedua nanti. Dengan kemenangan di leg pertama, tentunya akan lebih memudahkan jalan PSG melaju ke babak 8 besar. Saat ini Les Parisiens berada dalam posisi yang sangat nyaman di puncak klasemen Ligue 1, dari 24 kali pertandingan di liga, Mbappe dkk baru sekali merasakan kekalahan (18M 5S 1K), kini mereka mengumpulkan 59 poin. Pertemuan dengan Madrid ini tentunya akan menjadi ujian berat bagi tuan rumah untuk membuktikan keperkasaan mereka di ajang Eropa. Real Madrid Tampil Dengan Kekuatan Penuh Los Blancos bertandang ke markas Les Parisiens dengan modal kekuatan penuh, Benzema yang tidak bermain di laga terakhir menghadapi Villarreal kali ini sudah masuk rombongan skuad Madrid. Hal tersebut tentunya menjadi kabar baik bagi Los Blancos, masalah tumpulnya lini depan mereka di dua laga terakhir akan dapat diselesiakan bila Benzema dapat bermain. Seperti PSG, Madrid juga berada di puncak klasemen liga Spanyol, Los Blancos kini mengoleksi 54 poin hasil dari 16M 6S 2K. Kemenangan di kandang PSG tentunya akan memudahkan pasukan Ancelotti dalam menjalani laga leg kedua bulan Maret mendatang di kandang sendiri. Pertemuan Terakhir 27/11/2019 Real Madrid 2-2 PSG (UCL) 19/09/2019 PSG 3-0 Real Madrid (UCL) 07/03/2018 PSG 1-2 Real Madrid (UCL) 15/02/2018 Real Madrid 3-1 PSG (UCL) 04/11/2015 Real Madrid 1-0 PSG (UCL) 22/10/2015 PSG 0-0 Real Madrid (UCL) Prediksi Susunan Pemain PSG (4-3-3): Donnarumma; Hakimi, Marquinhos, Kimpembe, Mendes; Verratti, Gueye, Wijnaldum; Messi, Mbappe, Di Maria Pelatih: Mauricio Pochettino Real Madrid (4-3-3): Courtois; Carvajal, Militao, Alaba, Mendy; Modric, Casemiro, Kroos; Asensio, Benzema, Vinicius Pelatih: Carlo Ancelotti Prediksi Skor Akhir Pertemuan kedua tim ini tentunya akan menyajikan laga panas dan sengit. Kedua tim tentunya akan berusaha untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Banyaknya nama pemain besar yang akan beradu di atas lapangan dan performa kedua tim yang juga dalam kondisi terbaik akan menambah daya tarik dari laga ini. Prediksi skor akhir: PSG 1-1 Real Madrid #Liga Champions 2021/22