Menkumham Sebut Mentan Syahrul dari Singapura ke Jakarta

Rizky Amin
Rizky Amin
Diperbarui 4 Oktober 2023 20:04 WIB
Jakarta, MI - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly menyatakan bahwa Menteri Pertanian atau Mentan Syahrul Yasin Limpo telah kembali ke Indonesia dari Singapura. "Sudah masuk, dari Singapura ke Jakarta," kata Yasonna melalui pesan teks, Rabu (4/10). Sebelumnya, keberadaan Syahrul sempat menjadi misteri setelah dikabarkan bahwa dirinya menjadi tersangka kasus korupsi di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi membawa kabar bahwa Kementerian Pertanian kehilangan kontak dengan Mentan Syahrul.  Mentan Syahrul diketahui menjalani perjalanan dinas ke Almeria, Spanyol dan Roma, Italia. Di hari ini juga Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah dua rumah SYL di Kota Makassar, yakni di Jalan Pelita Raya dan Perumahan Bumi Permata Hijau (BPH) Jalan Sultan Alauddin, Kecamatan Rappocini. Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri, membenarkan penggeledahan yang dilakukan di rumah Syahrul Yasin Limpo (SYL) pada Rabu (4/10). Menurut dia, penggeledahan itu tindak lanjut dari penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi di Kementan RI. "Benar, hari ini (4/10) Tim Penyidik melanjutkan penggeledahan di Kota Makassar," bebernya. Ditegaskan Ali Fikri, terkait penggeledahan itu, pihaknya akan menyampaikan hasilnya sesegera mungkin. "Segera setelah selesai akan kami sampaikan hasilnya," tandasnya. (Wan)