Daftar 4 Tim yang Gagal Lolos ke Semifinal Piala Dunia 2022

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 11 Desember 2022 07:37 WIB
Jakarta, MI - Sebanyak empat laga di babak delapan besar Piala Dunia 2022 telah tuntas digelar pada Minggu (11/12) dini hari WIB. Empat tim dipastikan gagal lolos ke babak semifinal Piala Dunia 2022. Keempat tim yang dimaksud adalah Brasil, Belanda, Portugal, dan Inggris. Impian Brasil lolos ke babak semifinal Piala Dunia 2022 harus kandas usai menelan kekalahan dari Kroasia. Brasil dan Kroasia bermain imbang 1-1 selama 120 menit. Lalu kalah adu penalti dengan skor 2-4. Alhasil langkah Brasil untuk melaju ke babak semifinal Piala Dunia 2022 harus terhenti. Belanda menjadi tim kedua yang harus tersingkir di babak perempat final, setelah kalah adu penalti melawan Argentina. Belanda dan Argentina bermain imbang 2-2 selama 120 menit. Lalu kalah adu penalti dengan skor 3-4. Selanjutnya, Portugal harus menghentikan langkah mereka setelah menelan kekalahan 0-1 dari Maroko. Kemudian, tim terakhir yang juga harus angkat koper adalah Inggris. Tim ini gagal lolos ke babak semifinal Piala Dunia 2022 usai ditaklukkan Prancis dengan skor 2-1. Daftar 4 tim yang gagal lolos Semifinal Piala Dunia 2022: 1. Brasil 2. Belanda 3. Portugal 4. Inggris