Sinopsis Film Noktah Merah Perkawinan, Adaptasi Sinetron Era 90-an

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 16 September 2022 15:46 WIB
Jakarta, MI - Film Noktah Merah Perkawinan merupakan hasil adaptasi sinetron era 90-an dengan judul yang sama. Film ini tayang perdana pada Kamis (15/9) di bioskop Indonesia. Film ini menceritakan hubungan sepasang suami-istri, yang mulai mengalami masalah usai sebelas tahun menikah. Film Noktah Merah Perkawinan dibintangi oleh aktor ternama, yaitu Marsha Timothy, Oka Antara, Sheila Dara dan Roy Sungkono. Noktah Merah Perkawinan menceritakan tentang pasangan suami istri Ambarwati (Marsha Timothy) dan Gilang (Oka Antara). Mereka tinggal bersama kedua anak mereka, Bagas (Jaden Ocean) dan Ayu (Alleyra Fakhira). Menginjak usia pernikahan ke-11 tahun, pasangan suami-istri ini kerap diterpa konflik. Ambar berusaha memperbaiki hubungannya. Namun tak mendapat respons dari sang suami dengan alasan sibuk bekerja. Gilang sendiri bekerja sebagai arsitek sedangkan Ambar mengajar workshop keramik. Di tempat itu, Ambar bertemu dengan Yuli (Sheila Dara) yang menjadi salah satu muridnya. Di tengah permasalahan rumah tangganya yang tak kunjung selesai, Ambar pun mengajak Gilang ke penasihat perkawinan. Namun Gilang kemudian meninggalkan Ambar karena tidak ingin membahas permasalahan itu. Suatu ketika, Gilang bertemu Yuli, yang kebetulan sedang mencari arsitek lanskap untuk menata lahan luar kafe milik pacarnya, Kemal (Roy Sungkono). Gilang pun menawarkan jasanya dan mereka mulai saling berkomunikasi dalam menjalani proyek tersebut. Semakin lama, hubungan keduanya menjadi semakin dekat. Lantas bagaimana kelanjutannya? Saksikan kisah selengkapnya di bioskop.