Hotman Paris Benarkan Jadi Kuasa Hukum Aden Wong

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 12 Maret 2024 06:40 WIB
Pengacara Hotman Paris Hutapea [Foto: Instagram]
Pengacara Hotman Paris Hutapea [Foto: Instagram]

Jakarta, MI - Pengacara Hotman Paris Hutapea akhirnya membenarkan informasi yang menyatakan dirinya, menjadi kuasa hukum pengusaha Aden Wong melawan istrinya yang warga negara Korea Selatan, Amy BMJ. 

Melalui unggahan di akun Instagram milik Hotman Paris @hotmanparisofficial, dikutip Selasa (12/3/2024). Hotman membenarkan telah ditunjuk jadi kuasa hukum untuk anak-anak Aden Wong. 

"Hotman benar sudah ditunjuk jadi kuasa hukum untuk anak-anaknya (Aden Wong-red)," tulis Hotman.

Diketahui perseteruan antara pengusaha asal Singapura berseteru dengan Amy BMJ, jadi sorotan masyarakat belakangan ini. Amy BMJ melaporkan Aden Wong dan penyanyi dangdut Tisya Erni ke Polda Metro Jaya, atas dugaan tindak pidanan perzinahan dan menghalangi pemberian ASI eksklusif, untuk anak keempat Amy BMJ yang baru berusia 5 bulan.

Dalam postingan tersebut, Hotman mengahdirkan foto anak pertama Amy BMJ dari pernikahannya, dengan Aden Wong. Anak pertamanya itu memeluk erat pengusaha dari Singapura itu.

"Saat kritis si anak nyaman di pelukan bapaknya," ujar Hotman Paris.

Sebelumnya Amy BMJ, memang sudah khawatir Hotman Paris akan jadi kuasa hukum Aden Wong dan Tisya Erni. Kekhawatiran itu diungkap Amy BMJ melalui akun TikTok miliknya, Sabtu (9/3/2024).

"Pak Hotman, saya baru saja mendapatkan konfirmasi dari asisten Anda,  kalau bapak akan jadi kuasa hukum mereka. Pak Hotman tolong bantu saya bukan mereka," ujar Amy BMJ.

Kekhawatiran Amy BMJ juga dirasakan oleh netizen. Unggahan Instagram Hotman Paris yang membenarkan dirinya jadi kuasa hukum Aden Wong, langsung dikritik banyak orang.