Tips Meredakan Nyeri Haid

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 4 Agustus 2023 15:06 WIB
Jakarta, MI - Saat menstruasi terkadang beberapa perempuan mengalami nyeri atau kram perut, intensitasnya pun bisa berbeda pada masing-masing erempuan. Hal ini tentunya, menyebabkan aktifitas sehari-hari terganggu. Menurut jurnal kebidanan, nyeri kram perut atau yang biasa disebut dengan dismenorhea sendiri merupakan nyeri atau kram pada bagian bawah perut atau paha, yang biasanya muncul sebelum atau sewaktu menstruasi. Adapun keluhan nyeri haid bervariasi, mulai dari yang ringan sampai yang berat. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut tips meredakan nyeri haid: 1. Banyak minum air putih Menurut para ahli, kamu lebih mungkin mengalami kram perut selama menstruasi jika mengalami dehidrasi. Usahakan untuk minum delapan gelas air per hari. Namun, jika cuaca panas kamu akan lebih banyak membutuhkan air. 2. Kompres dengan air hangat Cara ini memang yang paling banyak digunakan oleh sebagian besar wanita. Dengan mengompres air hangat ke area perut mampu meredakan nyeri yang kamu rasakan. Caranya, Isi botol dengan air panas atau dengan bantal panas. Panas yang dihantarkan ke perut dapat mengendurkan otot dan meredakan kram. 3. Olahraga Olahraga merupakan salah satu aktifitas yang dianjurkan untuk menghilangkan nyeri saat haid. Namun olahraga disini bukanlah olahraga berat seperti angkat beban atau lainnya. Melainkan olahraga ringan, seperti peregangan ringan, berjalan-jalan atau melakukan yoga akan membantu mengatasi nyeri haid. 4. Pijat Memijat sedikit area perut dapat merilekskan otot-otot panggul dan mengurangi kram atau nyeri.   #Tips Meredakan Nyeri Haid
Berita Terkait