Sadis! Bocah 6 Tahun di Bogor Diduga Disekap dan Disiksa Ibu Kandung

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 22 September 2022 15:32 WIB
Bogor, MI - Seorang bocah laki-laki berusia enam tahun berinisial A, asal Jonggol, Kabupaten Bogor, diduga menjadi korban penganiayaan ibu kandungnya sendiri. Foto wajah korban yang penuh luka, sempat tersebar di media sosial. Kapolsek Jonggol Kompol Mulyadi Asep Fajar pun membenarkan kabar tersebut. Ia mengatakan peristiwa itu terjadi pada Sabtu (17/9). Ia menambahkan pihaknya mendapat informasi dari masyarakat, bahwa korban disekap di sebuah ruangan di rumahnya. Mendapat laporan itu, polisi langsung menuju lokasi. "Kami menerima pengaduan dari masyarakat, terkait adanya satu anak laki-laki disekap di sebuah ruangan rumah di Desa Sukasirna, Kecamatan Jonggol. Korban diduga telah mengalami penganiayaan atau tindak kekerasan oleh ibunya," kata Mulyadi, Kamis (22/9). Mulyadi mengatakan berdasarkan keterangan dari masyarakat, ibu korban mengalami gangguan jiwa. Ia mengatakan awalnya peristiwa itu diketahui saat masyarakat mendengar suara teriakan dan tangisan anak dari dalam sebuah rumah. Warga yang curiga kemudian melihat ke dalam rumah dan ditemukan seorang anak laki-laki sedang menangis dengan kondisi wajah dan seluruh badan penuh luka lebam. "Kondisi wajah dan seluruh badan yang penuh dengan luka lebam, yang diduga luka tersebut diakibatkan adanya tindak kekerasan yang dilakukan oleh ibunya," terangnya. Sementara itu, korban kini telah dibawa ke RSUD Cileungsi untuk mendapatkan perawatan medis sedangkan ibunya kini ditangani Unit PPA Polres Bogor.