Sosok dan Harta Kekayaan Kepala BPN Jakarta Timur yang Istrinya Kepergok Gaya Hedon

Aldiano Rifki
Aldiano Rifki
Diperbarui 10 Maret 2023 18:28 WIB
Jakarta, MI - Berawal dari Rafael, publik menyoroti kekayaan pejabat Bea dan Cukai hingga akhirnya sampai ke Sudarman selaku pejabat di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Badan Pertanahan Nasional (BPN). Bagaimana tak tersorot, warganet berhasil memergoki seorang perempuan bernama Vidya Piscarista dengan gaya hidup yang hedon. Perempuan tersebut diduga sebagai istri dari  Kepala Kantor Pertanahan wilayah Jakarta Timur, Sudarman Harja Saputra. Dalam unggahan di Twitter sebuah foto yang memperlihatkan seorang perempuan yang diduga kuat merupakan istri pejabat tersebut tengah duduk nyaman di bangku pesawat kelas wahid. “Tebak istri pejabat siapa?” tulis akun @Par*******ed, dikutip pada Jum'at (10/3). Tidak butuh waktu lama, akun yang sama lalu mengunggah potret seorang laki-laki yang mengenakan polo shirt biru dan celana pendek abu-abu khas golf. Pria itu diduga adalah Sudarman. “Berhubung banyak yg penasaran, beliau adalah isterinya Sudarman Harja Saputra, Kepala Kantor Badan Pertanahan Jaktim,” tegas pengunggah. KPK Cek Informasi Deputi Pencegahan dan Monitoring Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Pahala Nainggolan mengatakan, pihaknya akan mengecek informasi terkait gaya hidup Kepala Kantor Badan Pertanahan (BPN) Jakarta Timur Sudarman Harja Saputra. Sudarman menjadi sorotan lantaran istrinya, Vidya Piscarista (VP) disebut kerap memamerkan gaya hidupnya di media sosial. “Saya cek sekarang,” kata Pahala, Jum'at (10/3). Dalam informasi yang beredar di media sosial, VP juga disebut kerap mengunggah foto di berbagai negara, seperti, Austria, Polandia, Slovakia, Jepang, Korea, Perancis, dan Venesia. VP juga mengunggah foto saat menggunakan pesawat kelas bisnis yang menyediakan fasilitas bassinet atau box bayi. Harta Kekayaan Sudarman Sudarman tercatat memiliki harta Rp 14.765.037.598. Data itu merujuk pada Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Sudarman periodik 2021 yang diunggah di situs resmi KPK. Kekayaannya ini paling banyak berupa tanah dan bangunan dengan jumlah bidang. Nilainya mencapai Rp 13.997.511.000. Nilai tanah dan bangunan paling besar di Jakarta Selatan dengan harga mencapai Rp 5.393.960.000 atau Rp 5,3 miliar. Selain itu, ia juga tercatat memiliki alat transportasi yang terdiri dari motor Piaggio Vespa Primavera Tahun 2014 senilai Rp 18 juta dan mobil Mazda CX5 Micro/minibus Tahun 2017 senilai Rp 420 juta. Sudarman juga tercatat memiliki harta bergerak lain Rp 600 juta hingga utang Rp 520 juta. Sosok Sudarman  Sudarman Harja Saputra sebelum berkarier di Ibu Kota, adalah Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Tanggamus, Lampung pada April 2017. Sebelumnya dia menjabat sebagai Kasi Pengukuran di BPN Tangerang. Saat bekerja di wilayah Jakarta Timur, Sudarman bersama beberapa nama lain terlibat dalam dugaan persengkokolan dengan mafia tanah di kasus sengketa Cakung. Atas kasus tersebut, organisasi masyarakat sipil Gerakan Rakyat Tolak Aktor Koruptor (Gertak) mengajukan pencopotan jabatan atas nama Sudarman. Sengketa Tanah di Cakung Sebelumnya, Gertak berdemonstrasi di depan Kantor Kementerian ATR/BPN pada 12 Juli 2022. Namun hingga kini kasus sengketa Cakung dan mafia tanah tersebut belum menemukan penyelesaian yang jelas. Sementara itu, salah satu pengguna Twitter RUUDI VALINKA @kurawa turut memposting salah satu berita dari media online kompas.com, sepeti dilihat Monitor Indonesia, Jum'at (10/3), RUDI VALINKA mengingatkan soal kasus mafia tanah Tabalujan yang justru dihentikan atau SP3. "Masih ingat kasus mafia tanah Tabalujan? Yang anehnya sampai saat ini justru di SP3. Gak heran kan kalo sorotan hidup mewah Kepala BPN Jakarta Timur ini tertangkap netizen... Terlalu banyak sengketa tanah di wilayah ini makanan mafia , @atr_bpn ayo dong," cuitnya. Cuitan itupun dikomentari warganet lainnya. "Apa mungkin itu komplotan rame-rame yaa jadi susah di perkarain... atau semacam sindikat... makanya pada berani," komentar @Gaussada. "Orang-orang pertanahan sejatinya ga kalah ngeri dg pajak dan beacukai. Kupas tipis2 bakal keangkat semua nih," komentar @jerukni01. (Nuramin) #Sudarman Harja Saputra#Harta Kekayaan Kepala BPN Jakarta Timur
Berita Terkait