6 Orang Terjebak di Dalam Lift di Tambora

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 6 Juli 2024 18:40 WIB
Petugas mengevakuasi enam orang yang terjebak di dalam lift, sebuah gedung di Jalan Gedong Panjang, Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (6/7/2024). [Foto: ANTARA]
Petugas mengevakuasi enam orang yang terjebak di dalam lift, sebuah gedung di Jalan Gedong Panjang, Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (6/7/2024). [Foto: ANTARA]

Jakarta, MI - Petugas mengevakuasi enam orang yang terjebak di dalam lift di sebuah gedung di Jalan Gedong Panjang, Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, pada Sabtu (6/7/2024).

Komandan Pleton (Danton) Kecamatan Tambora Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Joko Susilo mengatakan bahwa pihaknya menerima informasi itu, sekitar pukul 13.00 WIB.

"Evakuasi orang terjebak dalam lift," kata Joko di Jakarta, Sabtu (6/7/2024).

Kepala Regu Pemadam Kebakaran (Damkar) Kecamatan Tambora, Agus Sulaiman mengatakan, bahwa enam pegawai tersebut terjebak atau terkurung di dalam lift, selama hampir dua jam. 

Mereka tidak bisa keluar, lantaran kunci darurat dibawa oleh mekanik ke Bogor (Jawa Barat). 

"Kunci emergensinya tidak ada, dipegang sama mekaniknya, berada di Bogor," ujarnya Agus.

Sebelum membuka paksa lift, petugas telah meminta izin kepada pemilik gedung. Hal itu karena evakuasi, akan terlalu lama jika harus menunggu mekanik yang membawa kunci darurat.

"Kalau menunggu yang bawa kunci kan lama. Jadi terpaksa kita minta izin ke pemilik gedung untuk buka paksa lift," jelasnya.

Sebanyak empat personel Damkar, dikerahkan untuk membuka paksa lift tersebut. Akhirnya enam pegawai yang terdiri dari dua orang laki-laki, dan empat wanita itu selamat.

"Alhamdulillah kondisinya selamat, tidak ada yang luka-luka. Hanya panik aja," tutur Agus.

Pihaknya menduga lift tersebut mati atau tidak berfungsi karena kelebihan muatan. 

"Dugaan sementara kayaknya 'overload' (kelebihan muatan) di lift," tandasnya.