Wow! Harta Kekayaan Wabup Humbahas Rp 96 M, Kalah Telak Harta Gubsu

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 24 Juli 2023 18:58 WIB
Jakarta, MI - Wakil Bupati Humbang Hasundutan (Humbahas) Oloan Paniaran Nababan ternyata memiliki kekayaan yang fantastis. Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, terakhir Oloan melaporkan hartanya nyaris mencapai Rp 100 miliar. Seperti dilihat Monitor Indonesia dari LHKPN-nya pada, Senin (24/7), total harta kekayaan Oloan Nababan mencapai Rp 96 miliar atau lebih tepatnya Rp 96.020.951.641. Kekayaan itu, ia laporkan pada 11 Maret 2022. Dalam laporan tersebut, Oloan memiliki tanah dan bangunan dengan nilai mencapai Rp 93.394.190.400 (Rp 93,3 miliar). Ia memiliki 19 aset tanah dan bangunan yang tersebar di Jakarta Timur, dan Bogor. Selain itu, ia memiliki alat transportasi dan mesin berupa 3 unit mobil dan 3 unit motor dengan total nilai Rp 939.500.000. Kendaraan yang dimilikinya meliputi Toyota Jeep 2016 hasil sendiri, Toyota Jeep 2019 hasil sendiri, Mitsubishi Pick Up hasil sendiri, Honda sepeda motor 2012 hasil sendiri, Honda sepeda motor 2015 hadiah, dan Honda sepeda motor 2013 yang merupakan hasil sendiri. Oloan juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 475 juta, surat berharga Rp 500 juta, serta kas dan setara kas Rp 719.761.241. Ia tercatat memiliki hutang Rp 7,5 juta. Dengan rincian tersebut, maka seluruh harta kekayaan Oloan Paniaran Nababan yang tercatat memiliki total kekayaan mencapai RP 96.020.951.641 (Rp 96 miliar). Kekayaan Oloan yang fantastis itu ternyata mengalahkan Gubernur Sumatera Utara (Gubsu), Edy Rahmayadi. Harta yang dimiliki Wabup Humbahas ini 6 kali lipat dari kekayaan yang dimiliki orang nomor satu di Sumut itu. Total harta kekayaan Edy Rahmayadi hanya Rp 16,2 miliar atau lebih tepatnya Rp 16.298.687.262. Kekayaan itu, ia laporkan pada 2 Februari 2023.
Berita Terkait