Operasi Zebra Candi 2021, Satlantas Solo Fokus Tekan Angka Kecelakaan

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 12 November 2021 15:36 WIB
Solo, Monitorindonesia.com - Satlantas Polresta Solo mulai mempersiapkan penyelenggaraan Operasi Zebra Candi 2021 yang akan digelar 15-28 November. Operasi difokuskan untuk menekan jumlah kecelakaan lalu lintas, termasuk membuat pengendara lebih patuh dan taat aturan. "Untuk Operasi Zebra Candi, titik beratnya kali ini bukan pada penindakan yang bermuara penilangan. Namun, lebih kepada menekan angka kecelakaan di jalan raya dan membuat pengendara tertib berlalu lintas," jelas Kasatlantas Polresta Solo, Kompol Adhytiawarman Gautama Putra, Jumat (12/11/2021). Selain itu, kata perwira melati satu itu, pihaknya juga mengantisipasi timbulnya gelombang ketiga Covid-19. "Belajar dari peristiwa sebelumnya, jangan sampai kondisi Covid-19 yang sudah landai ini kembali meningkat," kata Adhyt. Disinggung mengenai jumlah kecelakaan di tahun sebelumnya saat penyelenggaraan Operasi Zebra Candi, Adhyt mengaku, tahun sebelumnya tergolong cukup tinggi. Dari data yang dimiliki, tercatat 25 peristiwa kecelakaan. Sedangkan, tingkat pelanggaran mencapai 1.504 pelanggaran terdiri dari 289 diberikan tindakan tilang dan sisanya 1.215 diberikan teguran. "Kalau ditarik ke belakang lagi, atau tahun 2019 lebih banyak mencapai 5.885 pelanggaran. Ini karena, tahun kemarin dilakukan adanya penutupan jalan sehingga aktivitas masyarakat dibatasi. Namun, justru tingkat kecelakaan meningkat yang didominasi oleh kalangan pekerja. Prediksi kami, karena jalanan sepi sehingga pengendara kendaraan memacu kendaraannya di luar batas kecepatan," ujar Adhyt. Pihaknya juga mengingatkan kepada masyarakat, terkait kondisi hujan saat ini. Hal itu, dapat memicu terjadinya kecelakaan di jalan raya. "Masyarakat hendaknya hati-hati dengan kondisi hujan seperti sekarang ini. Selain mengakibatkan jalan licin, juga jarak pandang terhalang," katanya. Pihaknya berharap, dengan ditaatinya peraturan lalu lintas oleh para pengguna kendaraan bisa berbanding lurus dengan menurunnya angka kecelakaan.
Berita Terkait