Video Perampok Aniaya Wanita Penjaga Petshop Viral di Medsos

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 14 Desember 2021 22:49 WIB
Solo, Monitorindonesia.com - Viral di media sosial sebuah video yang menunjukkan seorang perampok nekat menyatroni petshop di kawasan Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah. Video tersebut diunggah akun Instagram resmi Jatanras Polda Jawa Tengah @jatanrasjateng.id pada Selasa (14/12/2021). Dalam video terlihat seorang perampok dengan membawa senjata mirip pistol nampak mengancam seorang wanita pegawai toko. Tak hanya itu, pelaku yang datang secara tiba- tiba ini juga tega menyerang wanita tersebut dengan menekan leher dan kepala pegawai toko itu. Nampak di rekaman cctv tersebut sang wanita tak mampunyai daya melakukan perlawanan terhadap pelaku. Sementara berikut keterangan vidio Instagram milik jatanrasjateng.id ini. “Perampok satroni petshop di Colomadu Karanganyar, sempat menganiaya wanita pegawai toko dan todongkan senjata mirip pistol,” tulis dalam keterangan video Instagram @jatanrasjateng.id. Dalam unggahan Instagram resmi Jatanras Polda Jateng itu mengimbau agar selalu waspada dan segera melapor jika ada informasi yang berkaitan dengan kejadian tersebut. “Selalu hati-hati dan waspada ya lurrr... jika ada informasi yang berkaitan dengan kejadian tsb mohon hub kepolisian terdekat atau dapat hubungi kami matursuwun.” Imbuhnya. Video yang diunggah di medsos tersebut, sontak mendapat perhatian komentar dari Dirreskrimum Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Djuhandani. Dalam komentar melalui akun Instagram, diugungkapkan, “Dalam rangka melindungi mengayomi dan melayani masyarakat, wajib hukumnya segera dicari dan ditangkap,” ujar Dirreskrimum Kombes Pol Djuhandani dalam komentarnya. Selain itu, berbagai macam komentar juga dilontarkan warga lain: “Kasi keras ndan,” ucap akun @riskilio. “Beri pelajaran tembak timah panas pada kedua kakinya ndan,” kata akun @idam_restu. “Nitip tembak di kaki ndan, kalau ketangkap dan melawan aparat,” tutur akun @achmad_sodok. “Sesuk kecekel (besok tertangkap),” tulis akun @yudhasongolasnemlikur.