Babi Hutan Masuk ke Klinik hingga Seruduk Warga di Pandeglang

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 3 November 2022 13:01 WIB
Pandeglang, MI - Belum lama ini seekor babi hutan masuk ke sebuah klinik di Kecamatan Menes, Pandeglang, Banten. Hewan tersebut terlihat mengamuk dan agresif hingga beberapa kali menyeruduk warga. Dalam video yang beredar, terlihat babi masuk ke semak-semak pekarangan dalam Klinik Difa lalu kembali keluar dan menyerang warga. Kemunculan babi tersebut sontak membuat pekerja klinik dan pasien panik. selain itu, Babi juga melukai dua orang yang hendak berobat. Kanit Reskrim Polsek Menes, Aiptu Aan Andriansyah mengatakan, babi hutan itu mengamuk karena diduga kehabisan makanan dan mencari ke pemukiman warga. “Ada 2 warga yang diserang oleh babi hutan dan mengalami luka di lengan dan di kaki,” kata Aan Andriansyah, Rabu (2/11). Salah satu korban bernama Muhdi, mengatakan saat itu warga tengah panik karena ada info babi hutan mengamuk dan mengganggu warga. Saat dirinya ingin melihat, babi tersebut menyeruduk dirinya namun sempat ditahan dengan lengan kiri sehingga terluka. “Saya mau menghindari malah diseruduk,” ucap Muhdi, Kamis (3/11). Babi hutan yang mengamuk di klinik tersebut akhirnya tertangkap dan kemudian dimatikan oleh warga, lantaran dikhawatirkan akan kembali menyerang warga di klinik tersebut.
Berita Terkait