Kajati Sumut Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Presiden Joko Widodo

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 9 Februari 2023 20:20 WIB
Medan, MI - Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kajati Sumut) Idianto bersama unsur Forkopimda, seperti Gubsu Edy Rahmayadi, Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak, Pangdam I/BB Mayjen TNI A. Daniel Chardin serta pejabat Pemprov Sumut lainnya, menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana bersama rombongan di Pangkalan TNI AU - Lanud Suwondo, Medan, Rabu (8/2). Kajati Sumut Idianto hadir bersama isteri Ny. Asti Idianto, yang juga Ketua IAD Wilayah Sumut. Kedatangan Presiden Jokowi ke Sumatera Utara dalam rangka mengikuti peringatan Hari Pers Nasional 2023, yang dipusatkan di Lapangan Astaka, Jalan Willem Iskandar, Medan. Presiden juga akan mengikuti beberapa agenda lainnya, seperti mengunjungi pasar tradisional di Medan.