Pelaku Utama Kasus Mayat Dicor di Depot Air Isi Ulang Semarang Ditangkap

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 10 Mei 2023 11:56 WIB
Jakarta, MI - Polisi telah berhasil menangkap pelaku utama pembunuhan sekaligus mutilasi terhadap Irwan Hutagalung (53), pemilik depot air isi ulang yang jenazahnya ditemukan dicor di Tembalang, Semarang, Jawa Tengah. Pelaku pembunuhan itu bernama Muhammad Husen. "Malam ini tersangka utama sudah tertangkap," kata Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Muhammad Iqbal Alqudusy kepada wartawan, Selasa (9/5). Iqbal mengatakan Husen langsung diperiksa oleh penyidik. Rencananya, Polrestabes Semarang bakal merilis pengungkapan kasus pembunuhan sadis ini pada Rabu (10/5). "Saat ini masih dalam rangka pemeriksaan. Rencana besok (10/5) dirilis Kapolrestabes Semarang," ujarnya. Sebelumnya, warga Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria dicor di depot air isi ulang, Senin (8/5). Korban diketahui bernama Irwan Hutagalung. Saat ditemukan, jenazah korban dicor dengan karung berisi kepala dan tangan di badan korban. Selain itu, ditemukan juga pisau dan bantal. #Mayat dicor di Semarang