1 Anggota KKB Pimpinan Egianus Kogoya Ditangkap di Nabire

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 21 September 2023 14:19 WIB
Jakarta, MI - Satu anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya berinisial ET alias LD alias Altau (27), ditangkap di Nabire, pada Selasa (19/9). Kasatgas Damai Cartenz Kombes Faizal Ramadhani mengatakan, Altau ditangkap di kawasan RS Umum Daerah Nabire, Papua Tengah. Ia menyebut Altau merupakan orang kepercayaan Egianus dan saat itu tengah mencari pasokan amunisi di wilayah Nabire. "Anggota KKB inisial ET alias LD alias Altau (27), yang ditangkap di Nabire itu ditugaskan oleh Egianus Kogoya sebagai pencari amunisi," kata Faizal dalam keterangannya, Kamis (21/9). Selain menyediakan logistik, Faizal mengatakan, Altau juga dipercaya Egianus untuk menyimpan dan membagikan amunisi kepada anggota KKB lainnya. Sementara itu, Kasatgas Humas Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno mengatakan, penyidik menyita sejumlah barang bukti dari tangan Altau. Diantaranya, satu buah tas selempang hitam biru, satu buah charger ponsel, uang tunai Rp750 ribu, dan tiga unit ponsel. Bayu menambahkan, Altau telah diamankan ke Polres Nabire untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. "Polres Nabire masih melakukan pemeriksaan secara intensif. Nanti perkembangan informasi akan disampaikan," kata Bayu. #1 Anggota KKB Pimpinan Egianus Kogoya Ditangkap di Nabire