Impian Jadi Capres Kepentok PT 20 Persen, Fahri Hamzah: Enggak Kesampean Bos Kalau Cara Begini!

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 26 Oktober 2023 16:11 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah. (Foto: Dhanis/MI)
Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah. (Foto: Dhanis/MI)

Jakarta, MI - Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah, mengaku, sampai saat ini dirinya masih memimpikan bisa menjadi Presiden RI. Namun, sistem presidential threshold 20 persen menggugurkan impiannya. 

Hal itu disampaikan Fahri dalam acara diskusi Dialektika Demokrasi dengan tema 'Peran DPR Kawal Tahapan Pemilu Usai Pendaftaran Capres' di kompleks parlemen, Jakarta, Kamis (26/10).

"Padahal saya punya mimpi pengen jadi Presiden, masa gak boleh mimpi pengen jadi Presiden? Ngimpi aja gak boleh?" kata Fahri. 

Mantan Wakil Ketua DPR RI itu bersoloroh, bahwa dirinya sudah lama membayangkan berada di panggung debat capres-cawapres pada kontestasi Pilpres. 

"Kan enak itu kalau orang kayak saya dari Sumbawa nanti boleh debat capres, saya mimpi kepengen debat capres enggak kesampean, enggak kesampean bos kalau dengan cara begini," ujarnya. 

"Itu pun ikut debat capres aja enggak bisa, karena sistem ini enggak memungkinkan orang seperti saya masuk," kelakar Fahri. (DI)